TRIBUNNEWSWIKI.COM - CUBE Entertainment telah membantah rumor kencan yang melibatkan Yook Sungjae BTOB.
Dikutip Tribunnewswiki.com dari Soompi pada Kamis (21/4/2022), baru-baru ini di komunitas online, sebuah unggahan muncul dengan rumor Yook Sungjae berkencan dengan non-selebriti (selanjutnya dikenal sebagai A).
Unggahan tersebut menunjukkan bahwa keduanya menggunakan casing ponsel yang sama dan suara Yook Sungjae dapat didengar dalam rekaman video lapangan golf yang A posting di akun media sosialnya.
Namun, pada Rabu 20 April, sebuah sumber dari agensi Yook Sungjae, CUBE Entertainment memberikan klarifikasi.
Baca: Dirumorkan akan Muncul di Doctor Strange 2, Begini Tanggapan Ryan Reynolds dan Patrick Stewart
Baca: Agensi Gong Yoo Bantah Rumor Aktornya Makan Siang Bersama Taylor Swift di Amerika Serikat
"Rumor kencan itu tidak benar. Itu hanya dua kenalan yang bermain golf bersama," ungkapnya.
"Setelah rumor kencan muncul, banyak pesan pribadi dikirim ke A menanyakan kebenarannya. Itu sebabnya dia menjadikan Instagram-nya dikunci," tambahnya.
Baca: Kim Seon Ho Akui Rumor yang Menerpanya dan Sampaikan Permintaan Maaf pada Sang Mantan Kekasih
Baca: YG Entertainment Resmi Membantah Rumor Jisoo BLACKPINK dan Son Heung Min Berkencan
Setelah keluar dari militer tahun lalu pada bulan November, Yook Sungjae bersiap untuk kembali ke layar kaca dengan drama MBC mendatang berjudul Golden Spoon.
(Tribunnewswiki.com/Natalia Bulan R P)