Armando Broja

Armando Broja adalah pemain sepak bola berkebangsaan Albania


zoom-inlihat foto
Armando-Broja-22222.jpg
ADRIAN DENNIS / AFP
Armando Broja

Armando Broja adalah pemain sepak bola berkebangsaan Albania




  • Informasi Awal #


TRIBUNNEWSWIKI.COM - Armando Broja adalah pemain sepak bola berkebangsaan Albania.

Ia lahir di Slough, Inggris, pada 10 September 2001.

Tinggi badannya adalah 191 cm.

Sedangkan kaki yang dominan ia gunakan adalah kaki kanan.

Di dalam skuad ia berposisi sebagai striker. (1)

Striker Albania kelahiran Inggris Southampton Armando Broja berlari dengan bola selama pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Southampton dan Manchester City di Stadion St Mary di Southampton, Inggris selatan pada 22 Januari 2022.
Striker Albania kelahiran Inggris Southampton Armando Broja berlari dengan bola selama pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Southampton dan Manchester City di Stadion St Mary di Southampton, Inggris selatan pada 22 Januari 2022. (Glyn KIRK / AFP)

Baca: Federico Fernandez

  • Karier Klub #


Armando Broja mengawali kariernya sebagai pemain sepak bola dengan bergabung Chelsea.

Di Chelsea awalnya ia masuk skuad junior.

Setelah itu ia masuk skuad muda Chelsea.

Ia pernah dipinjamkan ke Vitesse dan Southampton.

Ketika dipinjamkan ke Southampton ia telah mengoleksi 9 gol dan 1 assist dalam 32 penampilannya.

Setelah selesai masa peminjaman ia kembali lagi ke Chelsea.

Meski masih muda ia juga pernah dua kali bermain bersama skuad senior Chelsea. (1)

Striker Albania kelahiran Inggris Southampton Armando Broja (kiri) berebut bola melawan bek Tottenham Hotspur asal Wales Ben Davies (tengah) dalam pertandingan sepak bola Liga Inggris antara Tottenham Hotspur dan Southampton di Stadion Tottenham Hotspur di London, pada 9 Februari 2022.
Striker Albania kelahiran Inggris Southampton Armando Broja (kiri) berebut bola melawan bek Tottenham Hotspur asal Wales Ben Davies (tengah) dalam pertandingan sepak bola Liga Inggris antara Tottenham Hotspur dan Southampton di Stadion Tottenham Hotspur di London, pada 9 Februari 2022. (Glyn KIRK / AFP)

Baca: Jack Grealish

 

 

 

 

 

 

 

 

  • Karier Tim Nasional #


Armando Broja memulai kariernya bersama tim nasional Albania dengan bergabung ke dalam skuad muda Albania U17.

Setelah itu pada 2019 ia tergabung dalam skuad Albania U19.

Pada tahun yang sama ia juga turut memperkuat Albania U21.

Bersama skuad tersebut ia mencatatkan 5 penampilan dan mencetak 3 gol.

Ia berhasil masuk skuad senior Albania pada 2020.

Debutnya bersama skuad senior ia jalani pada 7 September 2020.

Bersama skuad senior ia telah mencetak 3 gol pada 12 penampilannya. (1)

Bek Norwich City Inggris Ben Gibson (kiri) bersaing dengan striker Southampton kelahiran Inggris Albania Armando Broja (tengah) selama pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Southampton dan Norwich City di Stadion St Mary di Southampton, Inggris selatan pada 25 Februari 2022.
Bek Norwich City Inggris Ben Gibson (kiri) bersaing dengan striker Southampton kelahiran Inggris Albania Armando Broja (tengah) selama pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Southampton dan Norwich City di Stadion St Mary di Southampton, Inggris selatan pada 25 Februari 2022. (Glyn KIRK / AFP)

Baca: Kevin De Bruyne

  • Statistik #


Tim nasional

1. Albania

- 12 penampilan dan mencetak 3 gol

2. Albania U21

- 5 penampilan dan mencetak 3 gol

3. Albania U19

- 4 penampilan dan mencetak 2 gol

4. Albania U17

Klub

1. Southampton

Musim 2021/2022

- 32 penampilan, mencetak 9 gol dan 1 assist

2. Chelsea FC

Tahun 2021

- 1 penampilan dan mencetak 1 gol

Musim 2019/2020

- 1 penampilan (2)

(TribunnewsWiki.com/Bangkit N)

 



Nama Armando Broja
Lahir Slough, Inggris, pada 10 September 2001
Profesi Pemain sepak bola
Negara Albania
   


Sumber :


1. www.transfermarkt.com
2. www.goal.com


BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

© 2026 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved