Anggota Wantimpres Putri Kuswisnu Wardani Jenguk Ade Armando: Semoga Kamu Cepat Sembuh

Anggota Wantimpres Putri Kuswisnu Wardani, menjenguk dosen Universitas Indonesia (UI), Ade Armando, yang dirawat di rumah sakit.


zoom-inlihat foto
Anggota-Wantimpres-menjenguk-Ade-Armando.jpg
Instagram/@putri_k_wardani209
Anggota Wantimpres Putri Kuswisnu Wardani (kiri bermasker hitam) menjenguk Dosen Universitas Indonesia (UI) Ade Armando.


TRIBUNNEWSWIKI.COM - Anggota Dewan Pertimbangan Presiden (Wantimpres), Putri Kuswisnu Wardani, menjenguk dosen Universitas Indonesia (UI), Ade Armando, yang dirawat di rumah sakit akibat dikeroyok sejumlah massa di depan Gedung DPR RI beberapa waktu lalu.

Putri Kus Wisnu Wardani membagikan momen dirinya bersama rekannya, Kartini Sjahrir, menjenguk Ade Armando di akun Instagram pribadinya.

Satu-satunya Anggota Wantimpres perempuan itu terlihat berfoto selfie dengan Ade Armando yang masih terbaring di kasur rumah sakit.

Dalam keterangannya, Putri mendoakan Ketua Pergerakan Indonesia untuk Semua (PIS) itu supaya lekas pulih.

"Mengunjungi DR.Ade Armando @adearmandoreal, dosen senior Universitas Indonesia @univ_indonesia Fakultas Sosial Politik @fisip ui. Kekerasan tidak ada dalam kepribadian Tuhan. Doa kami semoga kamu cepat sembuh," tulis Putri dalam bahasa Inggris, dikutip TribunnewsWiki di akun Instagramv @putri k wardani209, Kamis (14/3/2022).

Putri menyampaikan kepada masyarakat, di momen suci bulan Ramadan untuk umat Islam ini, setiap orang sudah seharusnya mengahpus dosa, kebencian, dan hal-hal negatif lainnya.

Selain itu, Putri Kuswisnuwardani juga berujar bahwa ada juga Hari Paskah untuk umat kristiani pada Minggu, 17 April 2022 mendatang.

"Bagi orang Kristen juga, Paskah sudah dekat. Kematian dan kebangkitan Yesus adalah pengingat bahwa '... yang lama telah berlalu (dosa, kebencian, dan hal-hal negatif lainnya), yang baru telah datang (kebaikan, kebenaran, cinta, dan semua hal positif)!'," ujar Putri.

Baca: Putri Kuswisnuwardani

Baca: Ade Armando

Kondisi Terkini Ade Armando

Sebelumnya diberitakan, Sekretaris Jenderal (Sekjen) PIS, Nong Darol Mahmada, menyampaikan bahwa kondisi kesehatan terkini Ade Armando sudah semakin baik.

Bahkan, Nong berujar bahwa Ade Armando saat ini sudah bisa diajak berkomunikasi dan sudah bisa tertawa.

"Kalau komunikasi, alhamdulillah, Bang Ade baik, ngobrol, ketawa," kata Nong kepada wartawan pada Rabu (13/4/2022).

Kendati demikian, Ade Armando hingga saat ini masih harus dirawat inap di ruang High Care Unit (HCU), Rumah Sakit Siloam, Semanggi, Jakarta Selatan.

Nong juga menyampaikan bahwa kondisi Ade Armando masih harus dipantau oleh dokter walaupun telah membaik.

"(Ade Armando) masih di ruang HCU belum ada kabar pindah atau apa-apa. Jadi masih di ruang intensif untuk dipantau pemulihannya oleh tim dokter," ujarnya.

Ade Armando di tengah kerumunan massa saat unjuk rasa di gedung DPR RI Jakarta, Senin (11/4/2022).
Ade Armando di tengah kerumunan massa saat unjuk rasa di gedung DPR RI Jakarta, Senin (11/4/2022). (Tangkapan layar video)

Baca: Ade Armando Tak Gentar Usai Dikeroyok: Jangan Pikir Saya Takut, Saya Justru Semakin Gila Setelah Ini

Baca: Dhia UI Haq, Pria Bertopi yang Pertama Kali Pukul Ade Armando Ditangkap di Ponpes Kawasan Serpong

Sebagaimana diketahui, Ade Armando mendatangi aksi unjuk rasa yang dilakukan oleh aliansi BEM SI di gedung DPR RI pada Senin (11/4/2022).

Aksi unjuk rasa yang mulanya berjalan damai itu ternodai dengan tindakan anarkis hingga pengeroyokan Ade Armando.

Ade Armando dianiaya sejumlah massa yang dipastikan bukanlah mahasiswa di lokasi demonstrasi tak lama setelah ia menyampaikan orasi.

Ade dipukul dan diinjak hingga babak belur oleh beberapa massa yang diduga sebagai provokator.

Aparat kepolisian pun langsung melakukan mengevakuasi Ade dari amukan massa menuju ke dalam kompleks Gedung DPR.

(tribunnewswiki.com/Rakli Almughni)

Baca lebih lengkap seputar berita terkait lainnya di sini





BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

© 2025 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved