TRIBUNNEWSWIKI.COM - Kartu Prakerja gelombang 26 resmi ditutup pada Rabu (13/4/2022) oleh Project Management Office (PMO).
Penutupan tersebut sekaligus menyisakan hasil seleksi.
Dikutip dari Kompas.com, hasil seleksi pendafataran Kartu Prakerja gelombang 6 dapat diakses dengan klik "Gabung Gelombang" pada akun masing-masing di website resmi Prakerja.
"Permisi sobat, gelombang 26 sudah kita tutup supaya proses bisa berlanjut. Untuk sobat yang belum sempat bergabung di gelombang ini, jangan sedih karena masih ada banyak kesempatan di gelombang-gelombang berikutnya," tulis manajemen dalam akun Instagram resmi Prakerja.
Bagi para pendaftar yang ingin mengetahui hasil seleksi, Manajemen Kartu Prakerja mengatakan ada beberapa cara untuk mengecek kelolosan, dapat melalui dashboard di akun Prakerja atau melalui SMS.
Cara Cek Hasil Seleksi Kartu Prakerja Gelombang 26
Baca: Cara Cek Hasil Seleksi & Cara Beli Pelatihan Kartu Prakerja Gelombang 24, Login di prakerja.go.id
1. Dashboard Prakerja
Para pendaftar dapat mengetahui hasil lolos atau tidaknya menjadi peserta Kartu Prakerja melalui dashboard di laman Prakerja.
Para peserta dapat login terlebih dahulu menggunakan akun masing-masing.
Jika dinyatakan lolos, nomor Kartu Prakerja akan tertera dan muncul status saldo pada dashboard akun.
Namun, jika tidak lolos akan menerima notifikasi pada dashboard dengan keterangan "Kamu Belum Berhasil".
Untuk dapat melihat Kartu Prakerja, anda perlu menonton 3 video yang telah disediakan.
Ketiga video tersebut bermuatan informasi dasar terkait Kartu Prakerja, mulai dari mengenali tantangan di dunia kerja hingga penjelasan manfaat Kartu Prakerja.
Baca: Syarat dan Cara Mendaftar Kartu Prakerja Gelombang 23 di Laman Prakerja.go.id
2. SMS
Cara kedua untuk mengetahui lolos atau tidaknya menjadi peserta Kartu Prakerja ialah melalui SMS.
Biasanya, pelaksana Kartu Prakerja akan mengirimkan notifikasi melalui SMS kepada peserta yang dinyatakan lolos.
Notifikasi melalui SMS tersebut dikirimkan ke nomor telepon yang didaftarkan saat membuat akun.
Jadi, pastikan nomor yang anda masukkan saat mendaftar sudah benar dan masih aktif.
SMS akan dikirimkan pada tanggal pengumuman seleksi masing-masing gelombang.
(TRIBUNNEWSWIKI.COM/PUAN)
Baca lengkap soal Kartu Prakerja di sini