TRIBUNNEWSWIKI.COM - Best Western Premier Solo Baru tidak pernah berhenti berkreasi dengan program dan promosi terbaru demi memanjakan tamu.
Pada bulan April hingga Juni mendatang Best Western Premier Solo Baru kembali memperkenalkan menu promo makanan dan minuman di Crystal Sapphire Restaurant dan Chrysolite Lobby Lounge.
Adapun menu promo makanan yang akan kami tawarkan yakni Wok Fried Prawn in Oyster Sauce.
Marcomm Hotel Best Western Premier Solo Baru, Roshyana Meyda Sufrian mengatakan setiap tiga bulan sekali akan menyajikan menu-menu baru yang menggugah selera bagi para tamu yang ingin menghabiskan waktunya di Best Western Premier Solo Baru.
"Adapun khusus selama bulan April hingga Juni 2022 kami telah menyajikan 1 menu promo makanan, Dessert dan 3 menu promo minuman," ujarnya.
Bagi pecinta Chinese Food, khusus periode ini promo makanan yang ditawarkan yaitu ‘Wok Fried Prawn in Oyster Sauce’.
Menu yang disajikan secara istimewa oleh Chef yang dapat dinikmati untuk santap siang maupun malam hari.
Wok Fried Prawn in Oyster Sauce disajikan dengan Prawn U 30, bok choy, steam rice, pastry cream dan potato crispy.
Selain rasanya yang sangat lezat dan menggugah selera, udang memiliki sejumlah khasiat bagi kesehatan.
Manfaat udang dapat menurunkan berat badan, menyehatkan otak, sampai menjaga tulang.
Ini karena kandungan gizi pada udang beraneka ragam, tinggi vitamin dan mineral.
Makanan yang kaya akan manfaat ini dapat Anda nikmati dengan harga Rp. 108.000 nett/porsi.
Bersiaplah menikmati kelezatan ‘Apple Duplicate’, yang merupakan salah satu menu dessert yang disajikan istimewa dengan Apple Tartlet, Raisin Ice Cream, Strawberry Caviar dan pastry cream.
Hidangan special ini dapat Anda nikmati dengan harga Rp.68.000 nett/porsi.
Untuk melengkapi sajian dari lezatnya promo makanan, Best Western Premier Solo Baru juga telah menyiapkan 3 jenis beverages promotion bernama Almond Qamardeen, Lime Miracle, dan Jamaican Mojo’s.
Almond Qamardeen adalah hasil perpaduan yang sempurna antara buah apricot dan kacang almond yang dicampur dengan buah raspberry yang sangat menyegarkan.
Minuman segar ini akan membuat dahaga anda hilang dalam sekejap.
Baca: Sambut Bulan Puasa, Best Western Premier Solo Baru Hadirkan Cahaya Ramadhan, Ini Promonya
Baca: Best Western Hotels & Resorts Luncurkan Reward Rush, Tersedia hingga 8 Mei 2022, Ini Keistimewaannya
Selain kecerian Almond Qamardeen, Best Western Premier Solo Baru juga menawarkan kesegaran Lime Miracle.
Fresh mocktail ini terdiri dari perpaduan sempurna antara orange juice, daun basil, cocopandan, sweet & sour dengan topping soda.
Kedua minuman segar ini bisa dinikmati dengan harga Rp 35.000 nett per gelasnya.
Nikmati cocktail legendaris yang dikreasikan oleh bartender kami Jamaican Mojo’s, minuman special ini adalah campuran light & darkrum dengan triple sec, selai kacang, sweet & sour ditambah dengan jus nanas.
Jamaican Mojo’s dapat dinikmati dengan harga Rp 85.000 nett per gelasnya.
(TRIBUNNEWSWIKI.COM/PUTRADI PAMUNGKAS)