Ramadan 2022, Jokowi Perbolehkan Umat Islam Salat Tarawih Berjamaah di Masjid

Presiden Joko Widodo (Jokowi) memperbolehkan masyarakat Tanah Air untuk salat tarawaih berjamaah di masjid pada bulan suci Ramadan tahun ini.


zoom-inlihat foto
ilustrasi-salat-tarawih-2.jpg
Tribun Kaltim
Ilustrasi salat tarawih


TRIBUNNEWSWIKI.COM - Presiden Joko Widodo (Jokowi) memperbolehkan masyarakat Tanah Air untuk salat tarawaih berjamaah di masjid pada bulan suci Ramadan tahun ini.

Pemerintah memutuskan hal tersebut lantaran perkembangan pandemi Covid-19 di Indonesia terus membaik.

Jokowi mengatakan bahwa sampai dengan 22 Maret 2022 kemarin, perkembangan pandemi Covid-19 di Tanah Air terus menunjukkan progres yang baik.

Oleh karena itu, kata Jokowi, pemerintah memutuskan untuk mengambil beberapa langkah-langkah pelonggaran.

Salah satunya yakni dengan memperbolehkan masyarakat untuk salat tarawih berjamaah di masjid.

Namun demikian, Jokowi mengingatkan umat Islam untuk tetap disiplin menerapkan protokol kesehatan.

"Tahun ini umat muslim dapat kembali menjalankan ibadah salat tarawih berjamaah di masjid dengan tetap menerapkan protokol kesehatan," kata Jokowi, dikutip TribunnewsWiki dari kanal YouTube Sekretariat Presiden, Kamis (24/3/2022).

Sekjen Sekretariat Nasional (Seknas) Jokowi, Dedy Mawardi menyarankan Presiden untuk angkat bicara soal isu reshuffle kabinet untuk menghindari kegaduhan.
Presiden Joko Widodo (Jokowi) (instagram.com/jokowi)

Baca: Jokowi: Masyarakat Boleh Mudik Lebaran Tahun Ini Asal Sudah Vaksinasi Booster

Baca: Ir H Joko Widodo (Jokowi)

Selain itu, Jokowi juga menuturkan bahwa pemerintah mengizinkan masyarakat untuk mudik atau pulang kampung pada lebaran tahun ini.

Namun, mudik lebaran tahun ini hanya diperbolehkan untuk masyarakat yang sudah mendapatkan vaksinasi booster atau vaksinasi dosis ketiga.

"Bagi masyarakat yang ingin melakukan mudik lebaran dipersilakan, diperbolehkan dengan syarat sudah mendapatkan dua kali vaksin dan satu kali booster," kata Jokowi.

Sementara itu, pemerintah belum membolehkan buka puasa bersama atau open house pada saat lebaran nanti.

"Untuk pejabat dan pegawai pemerintah, kita masih melarang untuk melakukan buka puasa bersama dan juga open house," kata Jokowi.

(tribunnewswiki.com/Rakli Almughni)

Baca lebih lengkap seputar berita terkait lainnya di sini





BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

© 2025 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved