Tottenham Hotspur Stadium

Tottenham Hotspur Stadium merupakan stadion sepak bola yang menjadi markas dari klub Tottenham Hotspur


zoom-inlihat foto
Tottenham-Hotspur-Stadium-1.jpg
Wikimedia Commons
Tottenham Hotspur Stadium

Tottenham Hotspur Stadium merupakan stadion sepak bola yang menjadi markas dari klub Tottenham Hotspur




  • Informasi Awal #


TRIBUNNEWSWIKI.COM - Tottenham Hotspur Stadium merupakan stadion sepak bola yang menjadi markas dari klub Tottenham Hotspur.

Stadion ini dirancang oleh Populous.

Pembangunan Tottenham Hotspur Stadium menghabiskan biaya 1 miliar poundsterling.

Stadion ini dibangun dengan kapasitas 62.850.

Rekor kehadiran penonton tertinggi di stadion ini adalah 61.104.

Rekor tersebut terjadi pada 22 Desember 2019 kala Tottenham Hotspur menjamu Chelsea. (1)

Tottenham Hotspur Stadium
Tottenham Hotspur Stadium (Wikimedia Commons)

Baca: St Mary’s Stadium

  • Sejarah #


Stadion Tottenham Hotspur adalah stadion baru Tottenham Hotspur yang dibangun untuk menggantikan tempat lama mereka, White Hart Lane.

Pihak klub telah bertahun-tahun mencari cara untuk meningkatkan pendapatannya.

Pilihannya adalah merenovasi White Hart Lane, membangun stadion baru, atau pindah ke stadion yang sudah ada.

Jika ingin pindah ke stadion yang sudah ada maka pihak klub menjatuhkan pilihannya pada Stadion Wembley atau Stadion Olimpiade London.

Namun, setelah kalah di Stadion Olimpiade, klub berkomitmen penuh pada rencana yang pertama yakni membangun stadion baru.

Rencana ini dipresentasikan pada tahun 2008 dan disebut sebagai Proyek Pengembangan Northumberland.

Baca: St James Park

Pembangunan stadion baru akhirnya dimulai pada awal 2016.

Letak stadion ini berdekatan dengan White Hart Lane yang lama sehingga Spurs dapat menyelesaikan musim 2016-17 di stadion lama mereka.

Tottenham Hotspur masih bermain di White Hart Lane sampai musim 2016/2017 selesai.

Dan pada akhir musim 2016/2017 stadion White Hart Lane dihancurkan.

Setelah itu klub pindah ke Stadion Wembley selama kurang lebih dua musim sembari menunggu stadion jadi.

Tottenham Hotspur Stadium resmi dibuka pada 4 April 2019 dengan pertandingan liga antara Spurs melawan Crystal Palace (2-0) dengan gol pertama dicetak oleh Son Heung-Min.

Stadion ini menonjol dengan tribun rumah tingkat tunggal di belakang gawang dengan kapasitas 17.000 kursi. (2)

Striker Tottenham Hotspur Korea Selatan Son Heung-Min (kiri), gelandang Tottenham Hotspur Brasil Lucas Moura (tengah) dan gelandang Tottenham Hotspur Denmark Pierre-Emile Hojbjerg (kanan) merayakan setelah Son mencetak gol ketiga mereka selama pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Tottenham Hotspur dan Norwich City di Tottenham Hotspur Stadium di London, pada 5 Desember 2021.
Striker Tottenham Hotspur Korea Selatan Son Heung-Min (kiri), gelandang Tottenham Hotspur Brasil Lucas Moura (tengah) dan gelandang Tottenham Hotspur Denmark Pierre-Emile Hojbjerg (kanan) merayakan setelah Son mencetak gol ketiga mereka selama pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Tottenham Hotspur dan Norwich City di Tottenham Hotspur Stadium di London, pada 5 Desember 2021. (Daniel LEAL / AFP)

Baca: Old Trafford

  • Lokasi #


Tottenham Hotspur Stadium terletak di 782 High Rd, Tottenham, London N17 0BX, Inggris. (2)

(TribunnewsWiki.com/Bangkit N)

 



Nama Stadion Tottenham Hotspur Stadium
Lokasi 782 High Rd, Tottenham, London N17 0BX, Inggris
Markas Tottenham Hotspur
Dibangun 2016
   


Sumber :


1. www.stadiumguide.com
2. id.wikipedia.org


BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

© 2026 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved