Imbas Invasi ke Ukraina, Timnas dan Klub Rusia Dilarang Tampil di Kompetisi FIFA-UEFA

Tim nasional dan klub-klub Rusia bakal dilarang tampil dalam seluruh kompetisi sepak bola di bawah naungan FIFA dan UEFA


zoom-inlihat foto
union-of-european-football-associations-uefa.jpg
UEFA
Union of European Football Associations (UEFA)


TRIBUNNEWSWIKI.COM - FIFA dan UEFA secara resmi memberikan hukuman terhadap Rusia imbas invasi militer yang dilancarkan ke Ukraina. 

Tim nasional dan klub-klub Rusia bakal dilarang tampil dalam seluruh kompetisi sepak bola di bawah naungan FIFA dan UEFA

Hal tersebut disampaikan UEFA melalui laman resmi mereka pada Selasa (1/3/2022) dini hari WIB. 

"FIFA dan UEFA hari ini telah memutuskan bersama bahwa semua tim Rusia, baik tim nasional atau klub, akan ditangguhkan dari partisipasi dalam kompetisi FIFA dan UEFA hingga pemberitahuan lebih lanjut," demikian bunyi pernyataan kedua federasi, dikutip dari Kompas.com.

Pengunjuk rasa memegang poster yang bertuliskan
Pengunjuk rasa memegang poster yang bertuliskan "Keluarkan Rusia dari Swift" saat memprotes invasi Rusia ke Ukraina, Sabtu (26/2/2022), di depan Kedutaan Rusia di Wina, Austria. (HANS PUNZ / APA / AFP)

Dengan demikian, maka tim nasional Rusia tidak bisa berlaga melawan Polandia dalam semifinal playoff Piala Dunia 2022 yang digelar Maret ini.

Kemudian, klub Spartak Moscow juga keluar dari kompetisi Liga Europa.

Sebelumnya, Spartak Moscow sudah memastikan tempat pada babak 16 besar Liga Europa dan akan melawan RB Leipzig.

Maka, RB Leipzig pun otomatis melaju ke perempat final Liga Europa. 

"Sebagai konsekuensi dari keputusan hari ini oleh Komite Eksekutif UEFA untuk menangguhkan klub dan tim nasional Rusia dari kompetisi UEFA hingga pemberitahuan lebih lanjut, pertandingan Liga Europa antara RB Leipzig dan Spartak Moscow tidak dapat berlangsung dan RB Leipzig lolos ke perempat final," bunyi pernyataan UEFA, dilansir dari Sky Sports. 

Baca: Pesawat Terbesar di Dunia, Antonov-225, Milik Ukraina Hancur Diserang Rusia

Baca: Volodymyr Zelensky

(TRIBUNNEWSWIKI.COM/PUTRADI PAMUNGKAS)

SIMAK ARTIKEL SEPUTAR KRISIS UKRAINA DI SINI





BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

  • Film - The Period of

    The Period of Her adalah sebuah film drama
© 2026 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved