TRIBUNNEWSWIKI.COM - Satpol PP Kota Makassar melakukan razia alat kontrasepsi atau kondom dan juga tisu magic di sejumlah toko minimarket di Kota Makassar, Sulawesi Selatan.
Petugas meminta kepada pelaku usaha supaya tidak menjual secara bebas kondom pada saat hari Valentine, 14 Februari 2022.
Pemkot Makassar khawatir menjelang hari Valentine banyak kalangan remaja memanfaatkan momen tersebut untuk melakukan perbuatan terlarang seperti berkencan atau melakukan hubungan seks tanpa ikatan pernikahan resmi.
Dalam razia itu, Satpol PP Kota Makassar mendatangi sejumlah minimarket dan menemukan kondom dan tisu magic diperjualbelikan secara bebas dengan dipajang di rak toko dan meja kasir.
Petugas pun meminta pegawai untuk memindahkan dan tidak memajangnya seperti produk umum lainnya.
Petugas juga mengedukasi pegawai minimarket supaya tak memperjual bebaskan kondom itu, apalagi kepada anak yang masih di bawah umur.
Satpol PP Kota Makassar mengancam bakal menyita kondom dan tisu magic tersebut apabila nekat dipajang dan diperjual belikan secara bebas.
Baca: Simak 50 Ucapan Valentine Bahasa Indonesia & Inggris, Cocok Untuk Update Status di Media Sosial
Baca: Hotel Alona Jadi Sarang Prostitusi, Kondom Bekas Dibuang Sembarangan hingga Kena Kepala Anak-anak
Kepala Satpol PP Kota Makassar Iqbal Asnan mengatakan bahwa pihaknya mendatangi sejumlah toko dan mini market menjelang hari Valentine.
Iqbal berharap generasi muda menjadi penerus hal-hal yang baik.
"Sehingga generasi muda yang masih jomblo tidak melakukan ritual negatif di malam Valentine nanti sehingga meminimalisir itu," kata Iqbal saat dikonfirmasi, Senin (14/2/2022), dikutip dari Kompas.com.
Dikatakn Iqbal, penjualan kondom secara bebas dan tanpa batas usia adalah salah satu pelanggaran.
"Arahannya, hanya menjual kepada orang dewasa dan dibuktikan identitas yang jelas," kata Iqbal.
(tribunnewswiki.com/Rakli Almughni)
Baca lebih lengkap seputar berita terkait lainnya di sini