Dispatch Rilis Foto Kencan Hyomin T-ara dengan Bintang Sepak Bola Hwang Ui Jo di Depan Hotel

Tabloid Korea Selatan, Dispatch memiliki tradisi tahunan yaitu mengungkapkan sepasang selebriti papan atas yang telah berkencan secara rahasia.


zoom-inlihat foto
Dispatch-Rilis-Foto-Kencan-Hyomin-T-Ara-dengan-Bintang-Sepak-Bola-Hwang-Ui-Jo-di-Depan-Hotel.jpg
Koreaboo
Dispatch Rilis Foto Kencan Hyomin T-Ara dengan Bintang Sepak Bola Hwang Ui Jo di Depan Hotel


TRIBUNNEWSWIKI.COM - Tabloid Korea Selatan, Dispatch memiliki tradisi tahunan yaitu mengungkapkan sepasang selebriti papan atas yang telah berkencan secara rahasia.

Tahun ini, Pasangan Tahun Baru Dispatch untuk tahun 2022 adalah Hyomin T-ara dan Hwang Ui Jo.

Dikutip Tribunnewswiki.com dari Koreaboo pada Senin (3/1/2022), menurut Dispatch, keduanya telah menjalin hubungan jarak jauh antara Korea-Prancis selama tiga bulan.

Dispatch dapat melihat keduanya bersama pada akhir tahun 2021 di dpean sebuah hotel mewah di pusat kota Basel, Swiss.

Keduanya menghabiskan waktu bersama saat Hwang Ui Jo sedang istirahat. Diketahui Ligue 1 Prancis sedang rehat selama dua minggu.

Baca: Dispatch Bocorkan Detail Kronologi Hubungan Kim Seon Ho dan Mantan Kekasih dari Kenalan hingga Putus

Baca: Dispatch Rilis Foto Kencan Seo Ji Hye dan Kim Jung Hyun Selama Setahun, Agensi Kembali Membantah


Dikabarkan bahwa Hwang Ui Jo tidak bisa ke Korea karena jadwalnya yang padat, sebagai gantinya, Hyomin yang menghampirinya ke Eropa.

Keduanya bersandar satu sama lain dan saling mendukung.

Terutama ketika Hwang Ui Jo mengalami cedera hamstring pada bulan Oktober.

Waktu pemulihannya adalah waktu yang sama ketika Hyomin mempersiapkan album solonya, dan keduanya saling menghibur selama masa-masa sulit mereka.

Diketahui, mereka mulai resmi berkencan pada November 2021.

Menurut seorang sumber kepada Dispatch, keduanya berkencan seperti sahabat dan menghormati batasan dan urusan satu sama lain.

Perwakilan agensi keduanya pun juga telah memberikan pernyataan terhadap hubungan ini.

Hyomin T-ara dan Hwang Ui Jo di depan sebuah hotel di Swiss
Hyomin T-ara dan Hwang Ui Jo di depan sebuah hotel di Swiss (Koreaboo)


"Keduanya berada di tahap awal hubungan dan masih saling mengenal satu sama lain lebih baik dengan perasaan yang baik," ungkap perwakilan mereka.

Diketahui, Hyomin debut sebagai anggota girl group T-ara pada tahun 2009 dan menghasilkan banyak lagu hits.

Namun sayangnya grup tersebut diterpa isu dan skandal perundungan di tahun 2012.



Hyomin T-ara dan Hwang Ui Jo di depan sebuah hotel di Swiss
Hyomin T-ara dan Hwang Ui Jo di depan sebuah hotel di Swiss (Koreaboo)

Juli 2012, netizen Korea menduga terjadi konflik antar member dan menganggap Hwayoung dirundung oleh sesama anggota T-ara.

Setelah diterpa isu, T-ara berganti formasi dan kemudian memutuskan hiatus di tahun 2019.

Pada 15 November 2021, T-ara kembali dalam format reuni dan merilis sebuah single album bertaju Re: T-ara.

Baca: Dispatch Selalu Bongkar Hubungan Selebriti, Orang Dalam K-Pop Ungkap Faktanya

Baca: Dispatch Ungkap Hyun Bin dan Son Ye Jin Berkencan, Ini Kata Agensi Masing-masing

Sementara Hwang Ui Jo adalah pesepak bola profesional yang debut di Seongnam Liga Korea di tahun 2013.

Ia kemudian pindah ke tim FC Girondins de Bordeaux pada 2019.


(Tribunnewswiki.com/Natalia Bulan R P)

Baca artikel lainnya terkait Dispatch selengkapnya di sini





BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

  • Film - Musuh dalam Selimut

    Musuh dalam Selimut adalah sebuah film drama romansa
  • Film - Sanubari Jakarta (2012)

    Sanubari Jakarta adalah film drama omnibus Indonesia yang
© 2026 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved