Fitri Novianti

Fitri Novianti adalah penyanyi berkebangsaan Indonesia.


zoom-inlihat foto
Fitri-Novianti-3.jpg
YouTube Indonesian Idol
Fitri Novianti saat membawakan lagu Dynamite dari BTS di babak Spektakuler Show Top 13 Indonesian Idol.

Fitri Novianti adalah penyanyi berkebangsaan Indonesia.




  • Informasi Awal #


TRIBUNNEWSWIKI.COM - Fitri Novianti adalah penyanyi berkebangsaan Indonesia.

Fitri lahir di Mataram, Nusa Tenggara Barat, 25 Februari 1999.

Ia menempuh pendidikan tinggi di London School Public Relation Jakarta.

Selain bernyanyi ia juga jago dalam bermain gitar.

Ia juga tergabung dalam grup musik beraliran jazz, Just One. (1)

Fitri Novianti
Fitri Novianti (Instagram/xnvbaby)

Baca: Regina Ivanova

  • Karier #


Fitri Novianti mulai berkarier dalam industri musik bergabung bersama grup musik beraliran jazz, Just One.

Dalam grup musik tersebut ia berperan sebagai vokalis.

Setelah itu pada 2015 ia ikut serta pada ajang pencarian bakat, The Voice Indonesia, musim kedua.

Kemampuan Fitri dalam olah vokal membawanya menjadi juara ketiga pada ajang tersebut.

Semenjak itu namanya mulai dikenal dalam industri musik tanah air.

Meski begitu, Fitri tidak berpuas diri.

Pada 2017 ia bersama grup musiknya ikut serta dalam kompetisi MLD Jazz Wanted 2017.

Ia bersama teman-temannya berhasil juara 1 pada ajang itu.

Selain itu, pada 2017 Fitri juga berhasil merilis single-nya yang bertajuk "Cinta Kita".

Pada 2019 ia bersama Winky Wiryawan merilis single "Still Fine".

Pada 2021 Fitri mencoba ikut dalam ajang pencarian bakat Indonesian Idol.

Pada ajang tersebut Fitri berhasil sampai di babak Spektakuler Top 8 dan harus tereliminasi.

Meski begitu, namanya telah dikenal banyak orang tak terkecuali industri hiburan tanah air. (2)

Fitri Novianti
Fitri Novianti (Instagram/xnvbaby)

Baca: Tami Aulia

 

 

  • Diskografi dan Prestasi #


Diskografi

- Cinta Kita (2017)

- Still Fine feat Winky Wiryawan (2019)

Prestasi

- Juara 3 The Voice Indonesia 2015

- Juara 1 MLD Jazz Wanted 2017 bersama dengan Just One

- Spektakuler Top 8 Indonesian Idol 2021 (2)

(TribunnewsWiki.com/Bangkit N)



Nama Fitri Novianti
Tempat dan Tanggal Lahir Mataram, Nusa Tenggara Barat, 25 Februari 1999
Profesi Penyanyi
Instagram @xnvbaby
   


Sumber :


1. kuyou.id
2. entertainment.kompas.com


BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

  • Film - Malam 3 Yasinan

    Malam 3 Yasinan adalah sebuah film horor Indonesia
  • Film - Pokun Roxy (2013)

    Pokun Roxy adalah sebuah film horor komedi Indonesia
© 2026 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved