Informasi Awal #
TRIBUNNEWSWIKI.COM - Dulce de Leche merupakan saus manis atau konsentrat serbaguna yang berasal dari Amerika Latin.
Saus ini berupa susu kental manis yang dipanaskan hingga menjadi karamel.
Dulce de Leche sebenarnya berasal dari Argentina, namun saus manis ini dapat ditemukan di kawasan Amerika Selatan seperti Brasil hingga Uruguay.
Dulce de Leche biasanya disajikan bersamaan dengan es krim, biskuit, roti panggan, ataupun churros. (1)
Dulce de Leche bentuknya menyerupai karamel, tetapi lebih krimi.
Bahan yang digunakan pun sederhana, yakni susu cair putih, gula pasir, garam, dan vanilla pasta. (2)
Baca: Ketan Srikaya
Varian #
Terdapat beragam varian Dulce de Leche, seperti berikut.
1. Dulce de Leche Kopi, dengan tambahan larutan isntan ke dalam resep Dulce de Leche yang diaduk rata.
2. Dulce de Leche Kayuman, tambahan kayumanis bubuk dalam resep Dulce de Leche.
3. Dulce de Leche Cokelat, yakni tambahan lelehan cokelat masak pekat dalam resep Dulce de Leche.
4. Dulce de Leche Jahe, yaitu Dulce de Leche yang ditambahakn jahe bubuk di dalamnya.
5. Dulce de Leche Lemon, Dulce de Leche dengan tambahan kulit jeruk lemon.
6. Dulce de Leche Selai Kacang, Dulce de Leche dengan tambahan selai kacang dalam resepnya, yang diaduk rata.
7. Dulce de Leche Spekuk, yakni Dulce de Leche dengan tambahan bumbu spekuk bubuk ke dalam resep.
8. Dulce de Leche Asam Jawa, yakni resep Dulce de Leche dengan tambahan asam jawa bubuk yang diaduk rata hingga menyatu seutuhnya. (2)
Baca: Ceviche
Cara Membuat #
Berikut ini resep cara membuat Dulce de Leche khas Amerika Latin, untuk porsi 850 gram.
Bahan-bahan
2.000 ml susu cair putih
600 gr gula pasir
1/2 sdt garam
4 sdt vanilla pasta
Cara membuat
1. Pertama, rebus susu cair di atas api kecil sembari diaduk hingga mendidih. Kemudian, masukkan gula pasir. Aduk rata.
2. Masukkan pasta vanilla dan garam, aduk rata.
3. Masak pada api kecil sembari diaduk hingga mengental. Angkat.
4. Masukkan dalam toples atau wadah dan tutup rapat.
5. Dulce de Leche khas Amerika Latin siap disajikan sebagai olesan roti atau pun makanan lainnya. (2)
Baca: Pavlova
(TRIBUNNEWSWIKI.COM/Anindya)
| Nama Makanan | Dulce de Leche |
|---|
| Jenis | Saus manis |
|---|
| Asal | Amerika Latin (Argentina) |
|---|