Rosemary

Rosemary atau rosemari merupakan tumbuhan herbal dan penghasil rempah-rempah serta bumbu masak.


zoom-inlihat foto
Ilustrasi-rosemary2.jpg
Alodokter
Ilustrasi rosemary

Rosemary atau rosemari merupakan tumbuhan herbal dan penghasil rempah-rempah serta bumbu masak.




  • Informasi Awal #


TRIBUNNEWSWIKI.COM - Rosemary atau rosemari merupakan tumbuhan herbal dan penghasil rempah-rempah serta bumbu masak.

Tanaman yang memiliki nama latin Rosmarinus officinalis ini, berasal dari Asia dan Mediterania, namun juga tumbuh di belahan dunia lainnya termasuk Amerika Serikat.

Selain sebagai tanaman herbal dan manfaat dalam kuliner lainnya, rosemary juga diolah menjadi bubuk, sebagai garnish, teh dan sebagai minyak aromaterapi.

Rosemary mengandung beragam nutrisi yang baik bagi tubuh. (1)

Ilustrasi rosemary
Ilustrasi rosemary

Baca: Daun Mint (Peppermint)

  • Kandungan Gizi #


Dalam 100 gram rosemary, terkandung nutrisi sebagai berikut.

Energi 548 kj

Kalori 131

Lemak 5,86 gr

Lemak Jenuh 2,838g

Lemak tak Jenuh Ganda 0,901g

Lemak tak Jenuh Tunggal 1,16g

Karbohidrat 20,7 gr

Protein 3,31 gr

Serat 14,1 gr

Sodium 26 mg

Kalium 668 mg (2)

Selain itu, rosemary juga mengandung mineral termasuk kalsium, zat besi, kalium, magnesium, dan zinc. Serta vitamin seperti vitamin A, folat, vitamin B, dan vitamin C.

Rosemary juga memiliki kandungan zat kimia yang diketahui memiliki efek antioksidan, antibakteri, antivirus, serta dapat meredakan peradangan di dalam tubuh. (3)

Baca: Kapulaga

  • Manfaat #


1. Melawan radikal bebas dan peradangan

Rosemary diyakini bermanfaat dalam melindungi tubuh dari penyakit karena kaya molekul antioksidan dan senyawa antiperadangan.

Yang mana molekul antioksidan diperlukan tubuh untuk melawan radikal bebas berlebih, yang dapat menyebabkan stres oksidatif dan menimbulkan penyakit.

Selain itu, kuliner yang ditambahkan rosemary juga berpotensi meningkatkan sirkulasi darah.

2. Meningkatkan daya ingat dan konsentrasi

Menurut penelitian yang dimuat dalam Therapeutic Advances in Psychopharmacology, aroma dari rosemary dapat meningkatkan konsentrasi seseorang.

Aroma rosemary ini juga membantu meningkatkan kecepatan, performa dan ketepatan seseorang dalam bekerja.

3. Membantu melindungi otak

Menurut ahli, kandungan asam karnosik dalam rosemary dapat menangkal kerusakan yang dipicu oleh radikal bebas di otak.

Selain itu, beberapa penelitian yang diujicobakan pada tikus menyimpulkan, rosemary memiliki potensi manfaat untuk pasien yang menderita stroke. Rosemary dipercaya mampu melindungi otak dari kerusakan dan meningkatkan pemulihan.

4. Mencegah penuaan otak

Beberapa penelitian membuktikan, rosemary berkhasiat untuk mencegah penuaan otak secara signifikan.

Meski perlu dikaji lebih lanjut rosemary diyakini dapat menjadi harapan baru untuk mencegah Alzheimer.

5. Melindungi kesehatan mata

Sebuah studi dari di Sanford-Burnham Medical Research Institute mengungkapkan bahwa asam karnosik memiliki potensi untuk melidungi kesehatan mata.

Hasil penelitian menyebutkan, rosmary bermanfaat untuk melindungi mata dari penyakit yang memengaruhi bagian retina, seperti degenerasi makula akibat faktor usia.

6. Memperbaiki kesehatan pencernaan

Di benua Eropa, rosemary telah digunakan dalam membantu mengobati gangguan pencernaan. Bahkan, lembaga berwenang di Jerman juga telah menyetujui rosemary untuk pengobatan gangguan di sistem pencernaan.

Meski demikian, belum ada studi ilmiah yang benar-benar mampu mendukung klaim manfaat rosemary tersebut.

7. Berpotensi melawan sel kanker

Menurut kajian akademik, ekstrak rosemary dapat memperlambat leukemia, yakni salah satu jenis kanker darah serta sel karsinoma payudara.

Rosemary juga berpotensi sebagai antiradang dan antitumor.

Selain itu, penelitian lain dalam dalam Journal of Food Science juga menemukan, ekstrak rosemary yang ditambahkan ke daging sapi dapat mengurangi pembentukan agen penyebab kanker yang dapat berkembang selama proses memasak. (1)

Baca: Minyak Jojoba

(TRIBUNNEWSWIKI.COM/Anindya)



Nama Tanaman Rosemary (Rosemari)
Kegunaan Tanaman herbal, rempah-rempah, bumbu masak, garnish
Asal Asia, Mediterania, dan Amerika Serikat
   


Sumber :


1. sehatq.com
2. fatsecret.co.id
3. alodokter.com


BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

© 2026 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved