Maafkan YouTuber Savas Fresh, Atta Halilintar Resmi Cabut Laporan Pencemaran Nama Baik

Atta Halilintar menyambangi Polres Metro Jakarta Selatan, Selasa (9/11/2021). Kedatangannya itu untuk mencabut laporan pencemaran nama baik.


zoom-inlihat foto
savas-5.jpg
Instagram via TribunMedan
YouTuber Savas ditangkap polisi atas kasus pencemaran nama baik terhadap Atta Halilintar, Kamis (16/9/2021).


TRIBUNNEWSWIKI.COM - YouTuber Atta Halilintar menyambangi Polres Metro Jakarta Selatan, Selasa (9/11/2021).

Ditemani sang istri, Aurel Hermansyah, dua sejoli ini datang ke Polda untuk mencabut laporan dugaan pencemaran nama baik yang dilakukan oleh YouTuber Savas Fresh.

Hal itu dilakukan Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah karena mereka sudah memaafkan YouTuber Savas Fresh yang telah menghinanya.

Atta dan Aurel juga merasa bahwa sudah ada efek jera yang dirasakan oleh Savas.

Sebagai manusia, Atta ingin melakukan tindakan positif dengan saling memaafkan sebagai umat beragama.

Adapun pencabutan Laporan tersebut juga adanya itikad baik yang dilakukan Savas kepada Atta Halilintar dan keluarga.

"Iya sepakat (cabut laporan) kita melakukan perdamaian, kita sudah ada itikad baik juga dari keluarganya Savas dan berjanji, meminta maaf segala macam," kata Atta di Polres Metro Jakarta Selatan, Selasa (9/11/2021), seperti dikutip dari Tribunnews.

"Aku dan istri hari ini sementara kita lebih ke saling memaafkan karena namanya manusia kita pasti punya khilaf, punya salah dan punya hati juga, kalau sudah emang mengakui sudah ada efek jera, sudah jadi pelajaran sudah insyaf," ucap Atta.

Baca: Muhammad Attamimi Halilintar (Atta Halilintar)

Baca: Aurel Hermansyah

Atta berharap, kasus semacam Savas ini tidak terulang lagi.

"Semoga jadi pelajaran juga untuk semua teman teman di luar sana untuk tidak mengulanginya lagi karena jarimu itu harimaumu apapun sosmed-mu hati-hati karena negara ini adalah negara hukum dan semua ada aturannya," ucap Atta.

Sebelumnya, perseteruan antara Atta dan Savas bermula lantaran utang piutang.

Savas Fresh muncul di hadapan publik sekitar Juni 2021.

Waktu itu, ia membuat pengakuan bahwa ibu Atta Halilintar, Lenggogeni Faruk, berutang kepada seorang wanita bernama Ummi Aviv sebesar 30.000 euro atau Rp500 juta.

Savas Fresh juga menuding Lenggogeni Faruk ingkar janji dan belum juga melunasi hutang itu.

Baca: Sudah Maafkan YouTuber Savas, Atta Halilintar Minta Proses Hukum Tetap Berlanjut

Sayangnya tudingan Savas itu tidak dilengkapi dengan bukti-bukti yang kuat.

Saat pertama kali tudingan itu muncul ke publik, Atta Halilintar mengaku tidak tahu menahu perihal utang yang disebut Savas.

Ini membuat Atta Halilintar melaporkan YouTuber tersebut.

(tribunnewswiki.com/Rakli Almughni)

Baca lebih lengkap seputar berita terkait lainnya di sini





BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

© 2025 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved