Kartika Berliana

Kartika Berliana merupakan model dan presenter berkebangsaan Indonesia


zoom-inlihat foto
Kartika-Berliana-34.jpg
Instagram/kartikaberlianaofficial
Kartika Berliana menjadi presenter di UEFA EURO 2020

Kartika Berliana merupakan model dan presenter berkebangsaan Indonesia




  • Informasi Awal #


TRIBUNNEWSWIKI.COM - Kartika Berliana merupakan model dan presenter berkebangsaan Indonesia.

Presenter yang memiliki nama lengkap Kartika Berliana Tjakradijaja tersebut lahir di Jakarta, 1 Juni 1993.

Ia adalah putri dari pasangan Berlian Semiartsa T dan Lina Latief.

Meski sibuk di dunia hiburan namun ia tidak melupakan pendidikannya.

Pendidikannya bahkan sampai ke tingkat perguruan tinggi.

Pendidikan tingginya itu ia tempuh di Universitas Islam Negeri Jakarta.

Pada 3 Maret 2019 ia menikah dengan seorang model, Gillian Pangalila.

Dari pernikahannya itu keduanya dikarunia seorang putri. (1)

Kartika Berliana Tjakradijaja, Sales Promotion Girls (SPG) perwakilan dari both Toyota berhasil memenangkan ajang pemilihan Miss Motor Show pada pameran Indonesia International Motor Show (IIMS) 2013 di JIExpo, Kemayoran, Jakarta Pusat, Sabtu (28/9/2013) malam. Miss Motor Show diikuti 120 SPG perwakilan dari seluruh peserta pameran.
Kartika Berliana Tjakradijaja, Sales Promotion Girls (SPG) perwakilan dari both Toyota berhasil memenangkan ajang pemilihan Miss Motor Show pada pameran Indonesia International Motor Show (IIMS) 2013 di JIExpo, Kemayoran, Jakarta Pusat, Sabtu (28/9/2013) malam. Miss Motor Show diikuti 120 SPG perwakilan dari seluruh peserta pameran. (Tribun Jakarta/Jeprima)

Baca: Indra Bekti

  • Karier #


Kartika Berliana memulai kariernya dengan menjadi Master of Ceremony (MC).

Kemudian ia mulai merambah ke profesi lain dengan menjadi SPG (sales promotion girl) di sebuah perusahaan mobil.

Setelah itu Kartika mulai masuk ke dunia modeling.

Bakatnya di dunia model membawanya untuk ikut dalam berbagai ajang bergengsi seperti Putri Indonesia.

Pada 2013 ia bahkan menjadi finalis Putri Indonesia mewakili DKI Jakarta.

Di tahun yang sama ia juga menjadi Miss IIMS.

Kemudian pada 2015 ia menjadi Miss Earth Charming.

Meski begitu namanya mulai melambung setelah ia menjadi presenter dengan membawakan acara olah raga.

Fans dari klub sepak bola Manchaster City ini pada 2014 menjadi presenter Piala Dunia FIFA 2014.

Selain itu ia juga pernah menjadi presenter di acara Liga Eropa UEFA 2020.

Selain olahraga, Kartika juga pernah membawakan acara infotainment seperti Halo Selebriti dan Selebrita. (2)

Kartika Berliana bersama suami dan anaknya.
Kartika Berliana bersama suami dan anaknya. (Instagram/kartikaberlianaofficial)

Baca: Ramzi Geys Thebe (Ramzi)

  • Acara Televisi #


- Piala Dunia FIFA 2014

- Piala Dunia FIFA 2018

- Liga Eropa UEFA 2020

- Halo Selebriti

- Selebrita (3)

Kartika Berliana Tjakradijaja, Sales Promotion Girls (SPG) perwakilan dari both Toyota berhasil memenangkan ajang pemilihan Miss Motor Show pada pameran Indonesia International Motor Show (IIMS) 2013 di JIExpo, Kemayoran, Jakarta Pusat, Sabtu (28/9/2013) malam. Miss Motor Show diikuti 120 SPG perwakilan dari seluruh peserta pameran.
Kartika Berliana Tjakradijaja, Sales Promotion Girls (SPG) perwakilan dari both Toyota berhasil memenangkan ajang pemilihan Miss Motor Show pada pameran Indonesia International Motor Show (IIMS) 2013 di JIExpo, Kemayoran, Jakarta Pusat, Sabtu (28/9/2013) malam. Miss Motor Show diikuti 120 SPG perwakilan dari seluruh peserta pameran. (Tribun Jakarta/Jeprima)

Baca: Marissa Nasution

  • Prestasi #


- Juara Olimpiade Ekonomi Tingkat SMA

- Finalis Puteri Indonesia 2013 mewakili DKI Jakarta

- Miss IIMS 2013

- Miss Earth Charming 2015 (4)

(TribunnewsWiki.com/Bangkit N)



Nama Kartika Berliana
Tempat dan Tanggal Lahir Jakarta, 1 Juni 1993
Profesi Model dan Presenter
   


Sumber :


1. kuyou.id
2. www.dailysia.com
3. matalelaki.com
4. www.riwayatmu.com


BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

© 2025 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved