Sinopsis The Matrix Revolutions, Melawan Serbuan Mesin, Tayang di Trans TV Malam Ini Pukul 21.00 WIB

Para mesin terus menuju ke arah Zion dan dalam beberapa jam mereka akan menyerbu para Zionit dan memusnahkan umat manusia.


zoom-inlihat foto
Film-The-Matrix-Revolutions-2003-7.jpg
Imdb
Film The Matrix Revolutions (2003)


TRIBUNNEWSWIKI.COM - Bioskop Trans TV menayangkan film The Matrix Revolutions malam ini, Selasa (26/10/2021), pukul 21.00 WIB.

Dirilis pada tahun 2003, The Matrix Revolutions mengisahkan perjuangan Neo dan Zion melawan serbuan para mesin.

The Matrix Revolutions disutradarai  Lana Wachowski dan Lilly Wachowski.

Memiliki durasi 2 jam 9 menit, The Matrix Revolutions diproduksi oleh Warner Bros., Village Roadshow Pictures, dan NPV Entertainment 

Film ini dibintangi antara lain oleh Keanu Reeves, Laurence Fishburne, Carrie-Anne Moss, Mary Alice, Francine Bell, dan Ian Bliss.

Keuntungan yang didapatkan dari penayangan mencapai sebesar $427.344.031.

Di IMDb The Matrix Revolutions mendapat penilaian 6,8 dari 10.

Baca: FILM - The Matrix Revolutions (2003)

Film The Matrix Revolutions (2003)
Film The Matrix Revolutions (2003) (Imdb.com)

Sinopsis

The Matrix Revolutions masih melanjutkan kisah dalam The Matrix (1999) dan The Matrix Reloaded (2003).

Neo mendapati dirinya terperangkap di antara dunia nyata dan Matrix.

Para mesin terus menuju ke arah Zion dan dalam beberapa jam mereka akan menyerbu para Zionit dan memusnahkan umat manusia.

Zion sedang mempersiapkan diri menghadapi peperangan mesin, dan hanya ada sedikit kemungkinan bisa bertahan.

Sementara itu, Neo sedang ditahan oleh Merovingian di stasiun kereta.

Baca: Film - The Matrix (1999)

Trinity dan Morpheus berusaha melepaskan Neo dari operator kereta misterius.

Semua harapan tertuju pada Neo yang harus menuju kota para mesin di Logos bersama Trinity agar dapat menghentikan para mesin.

Namun, mereka tidak mengetahui bahwa ada ancaman dari pihak ketiga yang berencana menghancurkan kedua dunia.

Film The Matrix Revolutions (2003)
Film The Matrix Revolutions (2003) (Imdb.com)

Pemeran

  • Mary Alice sebagai Peramal
  • Tanveer K. Atwal sebagai Sati
  • Helmut Bakaitis sebagai Arsitek
  • Francine Bell  sebagai Grace
  • Monica Bellucci sebagai Persephone
  • Rachel Blackman sebagai Charra
  • Ian Bliss sebagai Bane
  • Collin Chou sebagai Seraph
  • Essie Davis sebagai Maggie
  • Laurence Fishburne sebagai Morpheus
  • Nona Gaye sebagai Zee
  • Carrie-Anne Moss sebagai Trinity
  • Keanu Reeves sebagai Neo
  • Hugo Weaving sebagai Agen Smith
  • Lambert Wilson sebagai Merovingian

Baca: FILM - The Matrix Reloaded (2003)

Baca: FILM - The Matrix 4: Resurrections (2021)

Poster

The Matrix Revolutions (2003)
The Matrix Revolutions (2003) (Imdb)

Trailer

(Tribunnewswiki/Tyo)

Baca sinopsis film lainnya yang tayang di Trans TV di sini.





BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

© 2026 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved