Celimpungan

Celimpungan merupakan makanan khas Palembang


zoom-inlihat foto
Celimpungan-1.jpg
Sriwijaya Post/Syahrul Hidayat
Celimpungan, makanan khas Palembang

Celimpungan merupakan makanan khas Palembang




  • Informasi Awal #


TRIBUNNEWSWIKI.COM - Celimpungan merupakan makanan khas Palembang.

Makanan ini menjadi menu alternatif dalam momen lebaran.

Pasalnya ketika lebaran makanan ini menjadi hidangan yang banyak dicari.

Dalam pembuatannya, celimpungan ini sama seperti dengan membuat pempek yakni, sama-sama menggunakan sagu dan daging ikan.

Hanya saja jika pempek identik bentuk yang beragam serta menggunakan kuah yang bernama cuka, sedangkan celimpungan menggunakan kuah yang terbuat dari santan dengan bentuk adonan yang bulat mirip bakso ikan. (1)

Baca: Bingka Kentang

 

  • Bahan-bahan #


Bahan celimpungan

- 500 gr daging ikan tenggiri

- 350 ml air

- 2 bh telur utuh

- 25 gr garam

- 15 gr kaldu jamur

- 350 gr sagu tani

Bahan kuah

- 2 liter santan sedang/susu cair

- 20 gr garam

- 10 gr kaldu jamur

- 15 gr gula pasir

- 20 gr gula merah sisir

- 1/2 sdt lada bubuk

Bumbu halus

- 10 bh bawang merah

- 5 bh bawang putih

- 1/2 sdm ketumbar

- 5 bh kemiri

- 1 ruas kunyit

Bahan taburan

- Daun bawang iris secukupnya

- Bawang goreng secukupnya

Bahan sambel rawit

- 100 gr rawit hijau (haluskan)

- 300 ml air (2)

Celimpungan khas Palembang
Celimpungan khas Palembang (Cookpad)

Baca: Pempek

 

  • Cara Membuat #


1. Masukan semua bahan celimpungan (kecuali sagu) ke food processor. Proses sampe tercampur rata.

2. Pindahkan ke wadah, lalu tambahkan sagu bertahap. Aduk dengan sendok sayur sampai tercampur rata.

3. Panaskan air yang sudah dikasih 1 sdm minyak sayur dan 1 sdt garam. Ambil 1 sdm adonan penuh muncung. Bentuk bulat-bulat dengan 2 buah sendok. Rebus sampai matang. Sisihkan.

4. Cara buat kuah: panci diberi 3 sdm minyak. Panaskan lalu tumis bumbu halus sampai wangi. Tuang santan/susu cair lalu diaduk-aduk sampai rata. Bumbui dengan garam, kaldu, jamur, gula pasir, gula merah dan lada. Kemudian masak sampai mendidih. Tes rasa.

5. Cara buat sambel rawit: campur cabai rawit dan air. Masak sampai mengental dan matang.

6. Penyajian: ambil 4 buah celimpungan lalu siram dengan kuahnya. Taburi bawang goreng dan daun bawang. (2)

(TribunnewsWiki.com/Bangkit N)



Nama Makanan Celimpungan
Asal Palembang
   


Sumber :


1. www.tribunnews.com
2. cookpad.com


BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

© 2025 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved