Informasi Awal #
TRIBUNNEWSWIKI.COM – Jason Sudeikis adalah seorang aktor, komedian, produser, dan penulis asal Amerika yang menjadi penulis acara Saturday Night Live.
Jason Sudeikis berperan sebagai pemeran utama dan ikut menciptakan serial komedi olahraga dari Apple TV+, Ted Lasso, yang membuatnya mendapatkan berbagai penghargaan.
Jason Sudeikis berhasil memenangkan penghargaan Primetime Emmy Awards dan Golden Globe Awards pada tahun 2021.
Kehidupan Pribadi #
Daniel Jason Sudeikis lahir pada 18 September 1975, di Fairfax, Virginia, Amerika Serikat, dari pasangan Daniel Joseph Sudeikis dan Kathryn Sudeikis. (1)
Ayahnya adalah seorang eksekutif pengembangan bisnis, dan ibunya adalah seorang agen perjalanan.
Baca: Hannah Waddingham
Jason mempunyai dua adik perempuan yang bernama Lindsay Sudeikis dan Kristin Sudeikis.
Jason Sudeikis tumbuh besar di Overland Park di Kansas dan masuk di Sekolah Dasar Brookridge dan dipindahkan ke Katedral Katolik Cross.
Jason melanjutkan sekolah di Sekolah Tingg Jesuit Rockhurst pada tahun 1990 dan berpindah ke Shawnee Mission West High School.
Sudeikis merupakan lulusan dari Fort Scott Community College dan mendapatkan beasiswa, tetapi tidak melanjutkan studinya.
Baca: Chadwick Boseman
Jason Sudeikis menikah dengan Kay Cannon pada Juni 2004, tetaou mereka berpisah pada 2008 dan bercerai pada Februari 2010.
Kemudian, pada Januari 2013 Jason bertunangan dengan Olivia Wilde dan memiliki dua orang anak, tetapi pasangan ini berpisah pada November 2020.
Karier #
Jason Sudeikis memulai karirnya sebagai komedian dalam ComedySportz yang berlokasi di Kansas City pada tahun 1990-an. (2)
Jason pindah ke Chicago dan dia mulai belajar dalam teater ImprovOlympic atau sekarang menjadi Annoyance Theatre dan IO Theatre.
Baca: Sacha Baron Cohen
Jason Sudeikis berperan dalam The Second City Touring Company dan menjadi salah satu pendiri The Second City Las Vegas pada tahun 2000-an.
Jason kemudian menjadi pemain regular dalam The Second City Las Vegas pada tahun 2003 kemudian menjadi penulis sketsa Saturday Night Live.
Sudeikis terkadang juga ikut tampil sebagai penonton atau figuran di SNL dan akhirnya menjadi pemain unggulan pada Mei 2005.
Pada 30 September 2006, Jason ditingkatkan status perbendaharaannya dalam musim ke 32 di “Saturday Night Live”.
Baca: Daniel Kaluuya
Jason Sudeikis muncul sebagai karakter berulang dalam acara komedi 30 Rock sebanyak 12 episode pada tahun 2007 sampai dengan 2010.
Jason juga memulai karier sebagai peran pendukung dalam Watching the Detectives (2007), The Ten (2007), Meet Bill (2007), What Happens in Vegas (2008) dan The Rocker (2008).
Pada tahun 2010 Jason Sudeikis berperan dalam The Bounty Hunter dan Going the Distance”= serta menjadi pembawa acara bersama WWE Raw with Going the Distance.
Jason berperan dalam film komedi Horrible Bosses pada tahun 2011 dan memainkan peran utama dalam film komedi Farrelly Brothers Hall Pass.
Baca: Josh OConnor
Sudeikis menjadi pembawa acara MTV Movie Awards 2011 pada 5 Juni 2011 di Gibson Amphitheatre di Los Angeles.
Pada tahun 2012, Jason Sudeikis berperan dalam enam episode serial Eastbound and Down, kemudian berperan dalam “We’re the Millers” (2013) dan “Horrible Bosses 2” (2014).
Jason muncul dalam film komedi romantis tahun 2016 Mother's Day, dan memainkan peran utama dalam produksi Dead Poets Society”=.
Sudeikis juga membintangi beberapa film pada tahun 2017 seperti Kodachrome, Permission, dan juga sebagai Dave Johnson dalam Downsizing”=.
Jaon memerankan Red dalam film animasi-komedi 2019 The Angry Birds Movie 2 dan muncul dalam Star Wars seri The Mandalorian sebagai Speeder.
Baca: Mark Ruffalo
Jason Sudeikis ikut menulis dan membintangi Ted Lasso yang dirilis pada Agustus 2020 dan mendapatkan penghargaan Golden Globe Award dan Screen Actors Guild Award.
(TribunnewsWiki.com/Mirta)
| Nama | Jason Sudeikis |
|---|
| Kelahiran | Virginia, 18 September 1975 |
|---|
| Karier | Aktor, Komedian, Penulis, Produser |
|---|