Informasi Awal #
TRIBUNNEWSWIKI.COM - Reza Erlangga Afrialin adalah pemain sepak bola yang bermain untuk klub Liga 2 PSKC Cimahi.
Reza Erlangga Afrialin merupakan pemain yang berposisi sebagai gelandang tengah.
Pemain yang lahir pada 10 April 1997 ini mengawali karier bersama Sriwijaya FC.
Gelandang yang memiliki tinggi 169 cm ini mendapat julukan David Luiz-nya Cimahi. (1) (2)
Baca: Khokok Roniarto
Baca: Moses Banggo
Karier #
Reza Erlangga Afrialin pada musim 2016 bergabung dengan Sriwijaya FC yang berkompetisi di ISC A saat usianya masih 19 tahun.
Ia memperkuat Sriwijaya FC hingga musim 2019 dan turun bermain membela Laskar Wong Kito pada ajang Piala Indonesia.
Setelah bermain bersama Sriwijaya FC selama empat tahun Reza Erlangga sempat pindah memperkuat Persipa Pati yang berkompetisi di Liga 3.
Reza kemudian pindah memperkuat Persikasi Kabupaten Bekasi dan berhasil membawa Persikasi ke partai final Super Jalapa 2019.
Meski gagal menjadi juara Super Jalapa yang merupakan Liga 3 zona Jawa Barat, Persikasi Kabupaten Bekasi yang berhasil melaju ke putaran nasional Liga 3 musim 2019.
Pada musim 2020, Reza Erlangga Afrialin bergabung dengan tim PSKC Cimahi yang berkompetisi di Liga 2.
Namun ia belum dapat menampilkan kemampuannya bersama PSKC Cimahi karena Liga 2 musim 2020 dihentikan akibat pandemi Covid-19.
Musim 2021, pemain yang memiliki gaya rambut seperti David Luis yang merupakan pemain Timnas Brasil ini tetap bermain untuk PSKC Cimahi. (1) (3)
Baca: Maher Latif Suryanto
Klub #
2016-2019 Sriwijaya FC
2019 Persipa Pati
2019-2020 Persikasi Bekasi
2020-2021 PSKC Cimahi (1)
Baca: PSKC Cimahi
(Tribunnewswiki.com/Khairul)
| Info Pribadi |
|---|
| Nama | Reza Erlangga Afrialin |
|---|
| Tanggal Lahir | 10 April 1997 |
|---|
| Posisi | Gelandang |
|---|
| Klub | PSKC Cimahi |
|---|
| Tinggi | 169 cm |
|---|
Sumber :
1. www.transfermarkt.co.id
2. www.bolanusantara.com
3. www.instagram.com