Karbala

Karbala adalah kota terkaya di Irak.


zoom-inlihat foto
peta-karbala.jpg
Tribunnews.com
Peta Karbala, Irak

Karbala adalah kota terkaya di Irak.




  • Informasi Awal #


TRIBUNNEWSWIKI.COM - Karbala adalah kota terkaya di Irak.

Karbala juga menjadi ibu kota Provinsi Al Karbala.

Kaum Syiah menganggap Karbala sebagai salah satu tempat suci. (1) 

Baca: Baghdad

Karbala
Kota Karbala, Irak

  • Asal usul #


Karbala juga mempunyai dua distrik, yaitu Karbala Tua dan Karbala Baru.

Kini Karbala mempunyai daerah perumahan yang terdapat sekolah Islam dan bangunan pemerintah.

Pusat kota Karbala juga terdapat Mashad al-Husain, makam Husain bin Ali, cucu Nabi Muhammad.

Makam Husain bin Ali merupakan tempat ziarah bagi kaum syiah.

Hal ini karena sebagai hari perayaan untuk mengenang pertempuran Hari Asyura.

Kaum Syiah juga mengunjungi al-Makhayam yang dipercayai sebagai tempat kamp Husain, yang keberanian Husain dan pengikutnya diperingati secara umum.

Karbala selalu dikaitkan dengan Syiah Islam yang menjadi pusat instruksi dan penyebaran keagamaan.

Selain itu, di Karbala terdapat 100 masjid dan 23 madrasah yang dimiliki ulama besar, seperti Ibnu Fahid. (1) 

Baca: Sevilla

 

  • Sejarah #


Tanggal 10 Muharram adalah hari yang dianggap sangat penting dan agung bagi kaum Syiah.

Pada saat itu Sayyidina Husein bin Ali bin Abi Thalib terbunuh secara kejam di Karbala, Irak.

Husein terbunuh saat pertempuran selama tiga hari yang dikirim oleh Yazid bin Mu'awiyah.

Sejak terjadinya peristiwa itu, tiap tahun pengikut Imam Ali bin Abi Thalib menjadikan hari perkabungan Internasional.

Sebelum kejadian tersebut, Husein diundang warga Irak untuk datang ke Kufah, Irak.

Warga Irak berjanji akan mendukung kekuasaanya setelah menggantikan kakaknya Hasan bin Ali bin Abi Thalib.

Namun, para sahabatnya menyarankan agar Husein tidak berangkat, karena banyak orang Kufah yang tidak jujur.

Pada akhirnya, Husein memutuskan berangkat dengan diikuti pengikutnya yang terdiri dari 72 anggota keluarga dan 100 pengikutnya.

Sampai di Karbala, pasukan Yazid bin Mu'awiyah datang dengan pasukan berjumlah 300 tentara dibawah Ubaidillah Ibn Ziyad, yang menghadang pasukan Husain. (2) 

Baca: Amorium

(Tribunnewswiki.com/ Husna)



Alamat
Negara Irak
Ibu kota Provinsi Al Karbala
   


Sumber :


1. id.wikipedia.org
2. arrahim.id


BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

  • Film - The Period of

    The Period of Her adalah sebuah film drama
© 2026 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved