Informasi Awal #
TRIBUNNEWSWIKI.COM – Georginio Gregion Emile Wijnaldum atau dikenal sebagai Georginio Wijnaldum adalah pemain sepak bola asal Belanda.
Wijnaldum saat ini bermain untuk klub Paris Saint Germain (PSG) dan berposisi sebagai gelandang.
Dia mendapat penghargaan sebagai Pemain Terbaik Belanda dan memenangkan piala KNV pada musim pertamanya di PSV Eindhoven.
Kehidupan Pribadi #
Georginio Gregion Emile Wijnaldum lahir di Rotterdam pada 11 November 1990. (1)
Georginio berprofesi sebagai atlet sepak bola asal Belanda.
Ia telah bergabung dan memperkuat klub PSV Eindhoven dan juga tim nasional Belanda sebagai pemain gelandang.
Baca: Gianluigi Donnarumma
Dia besar di Rotterdam, Belanda bagian elatan, dan tinggal bersama ibunya, Maureen Wijnalum, dan ayahnya, Ramon van La Parra.
Namun, orang tuanya bercerai saat dia berusia enam tahun. Dia lalu tinggal bersama neneknya di Rotterdam, sedangkan orang tuanya sudah pindah.
Wijnaldum memiliki dua adik laki-laki, salah satunya adalah Giliano Wijnaldum yang bermain untuk Sparta Rotterdam, serta saudara tiri bernama Rajiv van La Parra yang bermain untuk Red Star Belgrade.
Wijnaldum sebelumnya dikenal sebagai Georginio Boateng, tetapi setelah ibunya bercerai, ia mengambil nama ibunya (Wijnaldum).
Baca: Neymar da Silva
Karier #
Georginio Wijnaldum mengawali karier dalam sepak bola pada tahun 1997 saat bergabung dengan Sparta Rotterdam.
Dia di tim itu hingga tahun 2004 dan kemudian direkrut klub Feyenoord untuk musim 2004-2007. (2)
Setelah lama memperkuat tim junior Feyenoord, barulah ia naik pangkat dengan menjadi pemain gelandang tim senior dari klub Feyenoord dari musim 2007 hingga 2011.
Baca: Liverpool FC
Pada tahun 2011, ia telah berpindah klub ke PSV Eindhoven untuk memperkuat klub tersebut di kancah internasional.
Di timnas Belanda, Georginio Wijnaldum pernah bermain untuk timnas U-17 pada musim 2005-2007.
Kemudian ia juga pernah memperkuat timnas U-19 pada musim 2007-2009.
Lalu pada tahun 2009 ia juga sudah memperkuat timnas Belanda U-21.
Sejak tahun 2011, sudah masuk dalam daftar tim inti dari timnas Belanda.
Pada tanggal 11 Juli 2015, Wijnaldum berkarier di English Premier League.
Dia bergabung dengan Newcastle United yang memberikan kontrak lima tahun.
Biaya transfernya dilaporkan sebesar 14,5 juta euro atau sekitar 243,6 miliar rupiah.
Baca: Newcastle Jets FC
Pada 22 Juli 2016, Wijnaldum kembali ke Liga Premier.
Ia mendapat kontrak 5 tahun dari Liverpool, dengan harga awal 23 juta euro dan tambahan 2 juta euro tambahan bersyarat atau sekitar 420 miliar rupiah.
Pada musim 2018-2019, Wijnaldum mencetak dua gol saat melawan Barcelona pada leg kedua semifinal Liga Champions ketika Liverpool melewati agregat 4–3, dan klub menang pada final Liga Champions UEFA 2019.
Pada musim berikutnya, ia memainkan peran integral saat Liverpool memenangkan Piala Super UEFA, Piala Dunia Antarklub FIFA, dan Piala Dunia Antarklub.
Baca: Paris Saint Germain (PSG)
Pada tanggal 7 Juni 2021, Wijnaldum menandatangani kontrak tiga tahun dengan klub Ligue 1 Paris Saint-Germain.
(TribunnewsWiki.com/Mirta)
| Info Pribadi | Georginio Wijnaldum |
|---|
| Riwayat Karier | Klub Liverpool |
|---|
| Berita Terkini | Klub Paris Saint Germain (PSG) |
|---|