Fery Bagus Kurniawan

Fery Bagus Kurniawan adalah pemain sepak bola berasal dari Jawa Tengah yang berposisi sebagai penjaga gawang dan merupakan pemain Sulut United di Liga 2.


zoom-inlihat foto
Penjaga-gawang-Sulut-United-Fery-Bagus-Kurniawan.jpg
Instagram / sulutunited.fc
Penjaga gawang Sulut United, Fery Bagus Kurniawan.

Fery Bagus Kurniawan adalah pemain sepak bola berasal dari Jawa Tengah yang berposisi sebagai penjaga gawang dan merupakan pemain Sulut United di Liga 2.




  • Informasi Awal #


TRIBUNNEWSWIKI.COM - Fery Bagus Kurniawan adalah pemain sepak bola yang berasal dari Jawa Tengah.

Fery Bagus Kurniawan memperkuat Sulut United yang berkompetisi di Liga 2 sejak musim 2019.

Ia merupakan pemain yang berposisi sebagai penjaga gawang.

Fery Bagus Kurniawan lahir pada 10 September 1994 di Klaten, Jawa Tengah.

Pemain yang memiliki tinggi 185 cm ini merupakan mantan penjaga gawang tim PON Jawa Tengah. (1)

Baca: Aldaier Makatindu

Baca: Januar Eka Ramadhan

  • Karier #


Fery Bagus Kurniawan mengawali kariernya dengan memperkuat Persebi Boyolali pada musim 2013.

Ia memperkuat Persebi pada ajang Liga Nusantara pada saat usianya masih 19 tahun.

Musim 2014, Fery Bagus Kurniawan memperkuat tim asal Papua, Yahukimo FC yang pada musim tersebut berkompetisi di Divisi Utama.

Satu musim bermain untuk Yahukimo FC, Fery Bagus Kurniawan kembali ke tanah Jawa dengan memperkuat Persijap Jepara.

Persiharjo Sukoharjo yang berkompetisi di Liga Nusantara menjadi pelabuhan karier selanjutnya bagi Fery Bagus.

Ia kemudian terpilih menjadi salah satu pemain yang memperkuat tim PON Jawa Tengah pada ajang PON XIX/2016 Jawa Barat.

Usai membela PON Jateng, penjaga gawang asal Klaten ini memperkuat PSIS Semarang pada musim 2017.

Fery Bagus Kurniawan menjadi bagian dari tim Mahesa Jenar yang berhasil membantu klub kebanggaan masyarakat Semarang tersebut promosi ke Liga 1.

Namun, pada musim 2018, Fery Bagus Kurniawan tidak masuk dalam skema pelatih PSIS Semarang untuk mengarungi Liga 1 dan membuatnya bergabung dengan Persik Kendal pada musim 2018.

Setelah satu musim membela Persik Kendal, Fery Bagus Kurniawan bergabung dengan Sulut United dan menjadi pemain Sulut United hingga musim 2021. (1) (2)

Baca: Arie Sandy

  • Bergabung Sulut United dan Nomor 25 #


Fery Bagus Kurniawan bergabung dengan Sulut United melalui proses seleksi pada awal musim 2019.

Bahkan namanya tidak langsung lolos seleksi, namun masuk daftar "Waiting List" terlebih dahulu,

Namun pada akhirnya, Fery Bagus Kurniawan menjadi bagian dari skuad Sulut United di Liga 2 musim 2019.

Penjaga gawang yang pernah memperkuat PSIS Semarang ini menggunakan nomor punggung 25.

Hal tersebut dikarenakan, nomor punggung tersebut juga digunakan oleh Joe Hart, penjaga gawang asal Inggris yang menjadi idolanya.

Selain mengidolakan Joe Hart, Fery Bagus Kurniawan juga mengidolakan sosok Jendry Pitoy, mantan penjaga gawang Persipura yang kini menjadi asisten pelatih kiper Sulut United. (2)

Baca: Jovan Affan Al Ghony

  • Klub #


2013 Persebi Boyolali

2014 Yahukimo FC

2015 Persijap Jepara

2016 Persiharjo Sukharajo

2016 PON Jawa Tengah

2017 PSIS Semarang

2018 Persik Kendal

2019-2021 Sulut United (1) 

Baca: Sulut United

(Tribunnewswiki.com/Khairul)

 



Info Pribadi
Nama Fery Bagus Kurniawan
Tanggal Lahir 10 September 1994
Tempat Lahir Klaten, Jawa Tengah
Posisi Penjaga gawang
Klub Sulut United
Tinggi 185 cm
Nomor Punggung 25


Sumber :


1. www.transfermarkt.co.id
2. www.instagram.com


BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

  • Film - Malam 3 Yasinan

    Malam 3 Yasinan adalah sebuah film horor Indonesia
  • Film - Pokun Roxy (2013)

    Pokun Roxy adalah sebuah film horor komedi Indonesia
© 2026 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved