Informasi awal #
TRIBUNNEWSWIKI.COM - Jembatan Merah merupakan bangunan bersejarah yang ada di Kota Surabaya, Jawa Timur.
Kala itu, Jembatan Merah menjadi lalu lintas utama untuk perdagangan di masa kolonial Belanda.
Jembatan Merah juga menjadi saksi bisu saat terjadinya pertempuran pada tanggal 10 November 1945.
Pada masa itu, jembatan tersebut difungsikan untuk tempat bertahan saat terjadinya perang.
Jembatan Merah juga diangkat menjadi sebuah karya oleh Gesang melalui lagu dengan judul yang sama.
Sejarah #
Jembantan Merah didirikan pada tanggal 11 November 1743.
Pembangunan tersebut atas dasar kesepakatan antara Pakubuwono II dari Mataram dengan VOC.
Dalam kesepatan itu juga berisi bahwa pantai utara dan Surabaya menjadi wilayah VOC, yang berarti di bawah kolonial Belanda.
Karena itu lah, kawasan Jembatan Merah menjadi pusat perdagangan dan jalan yang menghubungkan Kalimas dan Gedung Residensi Surabaya.
Selain Jembatan Merah, di kawasan tersebut juga terdapat kawasan Arab. (1)
Baca: Museum MACAN
Lokasi #
Jembatan Merah terlatak di Jalan Kembang Jepun, No. 192, Nyamplungan, Pabean Cantian, Kota Surabaya, Jawa Timur 60161.
Jam Operasional #
Jembatan Merah Surabaya buka setiap selama 24 jam.
Sehingga para wisatawan dapat berkunjung kapan saja. (2)
(TRIBUNNEWSWIKI.COM/PUAN)
Baca lengkap soal museum di sini
| Alamat | Jalan Kembang Jepun, No. 192, Nyamplungan, Pabean Cantian, Kota Surabaya, Jawa Timur 60161 |
|---|
| Lokasi | Jembatan Merah |
|---|
Sumber :
1. surabaya.liputan6.com
2. id.wikipedia.org