
TRIBUNNEWSWIKI.COM – Kasus Covid-19 di Indonesia mengalami kenaikan setelah sempat turun.
Berdasarkan data dari Satgas Covid-19 pada Jumat, (23/7/2021), kasus positif Covid-19 di Indonesia mengalami penambahan sejumlah 49.071 orang.
Dengan penambahan tersebut maka jumlah kasus positif covid-19 di Indonesia berjumlah 3.082.410 kasus sejak pertama kali diumumkan pada tahun lalu.
Sementara itu, jumlah kasus kematian akibat virus corona mencapai 1.566 jiwa.
Angka ini lebih tinggi dari jumlah kasus kematian pada hari Kamis, (22/7/2021), sebanyak 1.449 jiwa.
Baca: Komorbid
Baca: Tabung Oksigen

Kabar baiknya, pasien sembuh bertambah sebanyak 38.988 orang.
Jadi, total angka kesembuhan berjumlah menjadi 2.431.911 orang
Dari data sebaran kasus, Jawa Tengah menjadi provinsi dengan kasus kematian akibat Covid-19 tertinggi, sebanyak 446 orang meninggal dunia.
Kemudian, posisi selanjutnya diduduki provinsi Jawa Timur dengan angka kematian 379.
Diketahui pemerintah akan melonggarkan PPKM level 4 jika tren kasus menurun.
Baca: PPKM Level 4
Baca: Pemerintah Resmi Melarang Tenaga Kerja Asing Masuk Indonesia selama PPKM Level 4

Sebelumnya kebijakan PPKM darurat sudah dilaksanakan untuk meminimalisir penyebaran kasus Covid-19, yaitu pada 3 Juli hingga 20 Juli 2021.
Namun, angka kasus Covid-19 di Indonesia masih tinggi.
Beberapa negara juga melarang penerbangan dari ataupun ke Indonesia karena ledakan kasus Covid-19.
(Tribunnewswiki.com/Saradita)
-
Ibu Negara AS Jill Biden Terkonfirmasi Positif Covid-19, Alami Gejala Ringan
-
Sanggar Bhineka Sukoharjo, Tempat Bimbel Gratis Bagi Anak Yatim Korban Covid-19
-
CDC AS Tak Lagi Rekomendasikan Social Distancing dan Karantina
-
Sempat "Sakit Berat", Kim Jong Un Diduga Pernah Terkena Covid-19
-
Jelang Tampil Perdanan Street Man Fighter, Penyanyi BoA Positif Covid-19