Informasi Awal #
TRIBUNNEWSWIKI.COM - Afif Allaam Sena adalah pemain sepak bola yang berasal dari Jawa Timur.
Afif Allaam Sena merupakan pemain PS Hizbul Wathan yang berkompetisi di Liga 2.
Afif Allaam Sena adalah pemain yang berposisi sebagai sayap kanan.
Ia lahir pada 19 Maret 1997 di Lamongan, Jawa Timur.
Afif Allaam Sena mengawali karier bersama Persela Lamongan U-21. (1)
Baca: David Ariyanto
Baca: Dadang Apridianto
Karier #
Afif Allaam Sena yang mengenyam pendidikan dari SD hingga SMA di sekolah Muhammadiyah pada akhirnya bergabung dengan PS Hizbul Wathan di Liga 2 pada musim 2020.
Ia juga merupakan jebolan SSB HW Babat saat masih usia remaja.
Afif Allaam Sena kemudian bermain untuk Persela Lamongan U-21 pada musim 2016.
Pemain yang berposisi sebagai sayap kanan ini berhasil membawa Persela U-21 menjadi juara 3 pada ajang ISC U-21.
Pada musim 2017 Afif Allaam Sena memperkuat Gresik United.
Ia kemudian bermain untuk Persem Mojokerto yang berkompetisi di Liga 3 pada musim 2018.
Pada musim 2019, Afif memperkuat tim PSG Gresik dan pada putaran kedua liga ia hijrah ke Perssu Sumenep.
Afif Allaam Sena pada musim 2020 bergabung dengan PS Hizbul Wathan setelah mendapat tawaran langsung dari manajemen tim PS Hizbul Wathan.
Debutnya bersama PS Hizbul Wathan terjadi dalam laga melawan Persijap Jepara. (1) (2)
Baca: Joko Sasongko
Klub #
2016 Persela U-21
2017 Gresik United
2018 Persem Mojokerto
2019 PSG Gresik
2019 Perssi Sumenep
Baca: Sigit Hermawan
(Tribunnewswiki.com/Khairul)
| Info Pribadi |
|---|
| Nama | Afif Allaam Sena |
|---|
| Tanggal Lahir | 19 Maret 1997 |
|---|
| Tempat Lahir | Lamongan, Jawa Timur |
|---|
| Posisi | Sayap kanan |
|---|
| Klub | PS Hizbul Wathan |
|---|
| Tinggi | 169 cm |
|---|
Sumber :
1. www.transfermarkt.co.id
2. www.instagram.com