Warung Bubur Cikini H.R. Suleman

Warung Bubur Cikini H.R. Suleman adalah tempat makan legendaris berupa bubur ayam yang berdiri sejak 1960-an.


zoom-inlihat foto
Bubur-ayam-Cikini-3.jpg
Kompas.com / Gabriella Wijaya
Proses peletakan kuning telur di atas bubur, khas bubur cikini

Warung Bubur Cikini H.R. Suleman adalah tempat makan legendaris berupa bubur ayam yang berdiri sejak 1960-an.




  • Informasi Awal #


TRIBUNNEWSWIKI.COM - Warung Bubur Cikini H.R. Suleman adalah salah satu tempat makan legendaris yang berdiri sejak 1960-an.

Tempat makan ini terletak di Jalan Cisadane Nomor 121, Ciki, Jakarta Pusat.

Warung ini menyediakan bubur ayam yang mempunyai cita rasa China.

Ciri khasnya bubur tidak memiliki kuah, dicampur dengan kuning telur, cakue, dan suiran ayam. (1) 

Baca: Kedai Kopi Es Tak Kie

Bubur ayam Cikini
Joni menunjukkan bubur ayam yang sudah diraciknya pada Kamis (3/9/2020)

 

Warung Bubur Cikini H.R Suleman tidak hanya menyediakan menu bubur saja.

Selain itu, pengunjung bisa mencoba menu lain di antaranya nasi goreng, mie goreng, dan martabak.

Ada juga roti canai yang menjadi sajian manis karena ditaburi dengan gula. (2) 

Baca: Warung Mak Beng

Bubur ayam Cikini 2
Foto pemilik kedai bubur bernama HR Sulaiman dan istri tergantung di salah satu kedai bubur di Jalan Cisadane, Menteng, Jakarta Pusat pada Kamis (3/9/2020).

  • Asal usul #


Warung bubur ini didirikan oleh H.R. Suleman keturunan India.

Sebelumnya, H.R. Suleman menjual martabak dan berinovasi menambahkan menu bubur.

Tren bubur yang disukai saat itu adalah bubur dengan cita rasa China.

Ciri khasnya bubur tidak memiliki kuah, dicampur dengan kuning telur, cakue, dan suiran ayam.

Uniknya H.R. Suleman melihat ada peluang bisnis di bubur dengan cita rasa China tersebut.

Pada umumnya bubur cita rasa China menggunakan kaldu babi, dan tidak dapat dinikmati semua orang.

H.R. Suleman mengkreasikan bubur bergaya China dengan bahan halal dan cita rasa Indonesia.(2)

Baca: Warung Nasi Lemak Kamal

(Tribunnewswiki.com/Husna)



Alamat
Lokasi Jalan Cisadane Nomor 121, Ciki, Jakarta Pusat.
Jam buka 06.00-23.00 WIB
   


Sumber :


1. travel.tribunnews.com
2. travel.kompas.com


BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

© 2025 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved