TRIBUNNEWSWIKI.COM - Film horor trilogi adaptasi dari cerita R.L. Stine, Fear Street, sudah tayang di Netflix.
Babak pertama Fear Street, Fear Street Part 1: 1994 menceritakan mengenai perjuangan para remaja mengalahkan mayat hidup.
Film ini disutradarai oleh Leigh Janiak.
Serupa dengan kedua film berikutnya, Fear Street Part 1: 1994 berlatar di kota fiksi bernama Shadyside.
Alur cerita dari film pertama Fear Street ini akan mengikuti Kota Shadyside yang sekali lagi menjadi lokasi dari sebuah teror mengerikan.
Kesialan yang kembali menimpa kota tersebut bermula ketika ada pembunuhan masal terjadi di sebuah mal.
Awalnya, sebagian orang menganggap bahwa insiden tragis itu merupakan ulah penyihir bernama Sarah Fier yang telah meninggal ratusan tahun sebelumnya.
Baca: Mengenal Para Karakter Utama di Film Thriller The 8th Night yang Sudah Tayang di Netflix
Baca: Sinopsis Film Horor Korea The 8th Night, Segera Tayang di Netflix Juli 2021
Namun, sekalipun rumor tersebut tengah hangat dibicarakan para warga, Deena (Kiana Madeira) menganggapnya sebagai omong kosong.
Ia percaya bahwa kejadian di pusat belanja tersebut tidak memiliki kaitan apa pun dengan penyihir yang sudah mati itu.
Sayangnya, tidak butuh waktu lama bagi Deena untuk menarik ucapannya kembali dan memercayai rumor tersebut.
Hal ini bermula ketika ia dan teman-temannya sadar bahwa mereka menjadi korban berikutnya.
Akankah Deena dan kawan-kawannya berhasil selamat dari teror yang menghantui mereka?
Ikuti kelanjutannya dalam film Fear Street Part 1: 1994 yang bisa Anda tonton di Netflix mulai Jumat (2/7/2021).
Fakta Menarik
Fear Street dibagi sesuai dengan latar tahun dari alur masing-masing peristiwa, yaitu 1994, 1978, dan 1666.
Berbagai bintang ternama seperti Kiana Madeira, Ashley Zukerman, Gillian Jacobs, Olivia Welch, Ryan Simpkins, Ted Sutherland, dan Maya Hawke menjadi pemeran utama dalam film ini.
Cerita dimulai pada 1994, Shadyside kini dikenal sebagai ‘Ibu Kota Pembunuh di Amerika Serikat’ karena sejarah horornya yang misterius.
Sekelompok remaja melakukan kemah di kota tersebut.
Film trilogi Fear Street dijadwalkan tayang di Netflix selama tiga pekan berturut-turut pada Juli 2021 mendatang.
Fear Street Part 1: 1994 akan tayang pada 2 Juli 2021, Fear Street Part 2: 1978 tayang pada 9 Juli 2021, dan Fear Street Part 3: 1666 akan dirilis pada 16 Juli 2021.
Diketahui, Fear Street dirilis oleh R.L. Stine pada tahun 1989 hingga 2015.
Dalam buku trilogi fear street, kisah berlatar di kota fiksi Shadyside, Ohio.
Baca: Nostalgia Cerita RL Stine di Netflix, Berikut Sinopsis Trilogi Film Horor Fear Street
Baca: FILM - Three Days to Kill (2014)
(TribunnewsWiki.com/Restu)