TRIBUNNEWSWIKI.COM - Film horor thriller terbaru berjudul Persepsi sudah bisa dinikmati oleh para penggemar.
Film yang disutradarai oleh Renaldo Samsara tersebut sudah ditayangkan di Bioskop Online.
Persepsi merupakan film survival yang mengharuskan orang-orang bertahan untuk mendapatkan hadiah.
Film ini mengisahkan tentang sebuah tantangan yang diberikan oleh seorang ilusionis ternama kepada empat peserta.
Tantangan tersebut mengharuskan keempatnya tinggal di sebuah rumah misterius selama lima hari.
Film ini dimainkan oleh Irwansyah dengan berperan sebagai Lingga Abraham, Arifin Putra sebagai Rufus Black, Hannah Al Rashid sebagai Laila Hart, Nadine Alexandra sebagai Andrea Risma, dan Nino Fernandez sebagai Michael Baldin.
“Jadi film ini pada dasarnya tentang sekolompok orang yang ikut sebuah kompetisi gitu yang dijalanin oleh seorang mentalis terkenal. Bayangin kayak Deddy Corbuzier dulu sebelum punya podcast,” ujar Arifin Putra kepada Kompas.com, Rabu (23/6/2021).
Para peserta harus bertahan selama tinggal di rumah tersebut demi mendapat uang 1 juta dollar.
Sinopsis
Persepsi menceritakan tentang orang yang terakhir bertahan di dalam rumah misterius akan mendapatkan hadiah dari Rufus, sang Ilusionis.
Namun ternyata selama tinggal di rumah tersebut, keempat orang terpilih harus mengikuti aturan main yang menguras fisik dan mental peserta.
Keempat perserta tersebut harus tinggal selama 5 hari.
Ternyata, rumah tersebut merupakan rumah yang sudah terkenal angker.
Baca: Arifin Putra
Baca: Hannah Al Rashid
Fakta Menarik Persepsi
Uniknya, film ini menggunakan teknik pengambilan gambar sudut pandang orang pertama.
Penonton akan diajak untuk melihat berbagai pandangan dari setiap peserta selama mengikuti kompetisi ini, seperti sedang bermain game.
Dengan teknik pengambilan gambar tersebut, rasa seram dan menegangkan dari film ini semakin terasa.
“Menariknya film ini adalah bahwa film dari sudut pandang masing-masing. Kayak kalau dari aku ya aku, kalau dari Fernandez ya sudut pandangnya dari Fernandes,” tuturnya.
Selain itu, Arifin menyebut proses syuting film Persepsi sempat membuatnya stres.
Film garapan sutradara Renaldo Samsara ini menawarkan tantangan berat karena setiap pemain harus mengenakan helm dengan kamera khusus.