KPI Minta Sinetron Suara Hati Istri Stop Produksi, Indosiar Umumkan Cerita dan Judul Baru

Sudah ganti pemain setelah ditegur KPI, aIndosiar akhirnya ganti judul Sinetron Suara Hati Istri dengan jalan cerita baru.


zoom-inlihat foto
suara-hati-istri-baru.jpg
Instagram/indotvtrends
Indosiar umumkan judul dan cerita baru Sinetron Suara Hati Istri:Zahra


TRIBUNNEWSWIKI.COM - Komisi Penyiaran Indonesia (KPI) menghentikan sementara jadwal tayang sinetron Suara Hati Istri: Zahra di Indosiar.

Keputusan tersebut diketahui melalui akun Instagram resmi KPI, @kpipusat.

Sebelumnya, KPI juga sempat memanggil pihak Indosiar untuk dimintai klarifikasi.

Kemudian KPI memutuskan untuk menghentikan sementara tayangan sinetron Suara Hati Istri: Zahra.

"Pasca Pemanggilan KPI, Sinetron Zahra Dihentikan Sementara," tulis @kpipusat, Minggu (6/6/2021).

Lebih lanjut, KPI juga meminta agar sinetron Suara Hati Istri: Zahra untuk dievaluasi secara menyeluruh, termasuk jalan ceritanya.

Lantaran, sinetron ini dinilai memiliki muatan yang berpotensi melanggar Pedoman Perilaku Penyiaran dan Standar Program Siaran (P3 & SPS) KPI 2012.

Poster Suara Hati Istri di Indosiar
Poster Suara Hati Istri di Indosiar (Instagram/indosiar)

"Komisi Penyiaran Indonesia (KPI) meminta adanya evaluasi secara menyeluruh terhadap Mega Series Suara Hati Istri: “Zahra” yang dinilai memiliki muatan yang berpotensi melanggar Pedoman Perilaku Penyiaran dan Standar Program Siaran (P3 & SPS) KPI 2012.

Evaluasi tersebut di antaranya mencakup jalan cerita dan kesesuaiannya dengan klasifikasi program siaran yang telah ditentukan (R) serta penggunaan artis yang masih berusia 15 tahun untuk berperan sebagai istri ketiga," tambahnya.

Ganti judul

KPI meminta penghentian sinetron Suara Hati Istri per Sabtu (5/6/2021).

Namun kini, pihak Indosiar dan Mega Kreasi Film (MKF) akhirnya memutuskan untuk menggantinya dengan sinetron baru.

Baca: Sinetronnya Dikecam, Beredar Pengakuan Lea Ciarachel Tak Nyaman Perankan Karakter Zahra

Baca: Terus Dapat Laporan soal Sinetron Suara Hati Istri - Zahra, KPI Langsung Panggil Indosiar

Tak ingin kehilangan momentum baik dari alur cerita sinetron yang buruk, Indosiar dan MKF menangguk untung di balik buntung.

Disebut buntung karena Lea Ciarachel Fourneaux sebagai primadona harus diganti sehingga terlihat ditinggal penontonnya.

Mereka memilih memproduksi sinetron yang masih ada tali-temali dengan Zahra.

Berjudul Istri Impian, ada yang menyebut sebagai #ZahraReborn2

Kendati ada kata 'Segera', tertera di unggahan itu sinetron pengganti Zahra akan tayang mulai Senin (7/6/2021) menukar jam tayang Zahra pada pukul 18.00 WIB.

Ernest Prakasa kritik sinetron Suara Hati Istri
Ernest Prakasa kritik sinetron Suara Hati Istri (tangkapan layar)

Akun Instagram @indotvtrends pun mengunggah daftar pemain sinetron tersebut, Sabtu (5/6/2021) petang.

Terlihat semua pemerannya masih pemeran Mega Series Suara Hati Istri: Zahra.

Hingga kini pihak Indosiar ataupun MKF belum merilis sinopsis cerita ataupun penggantian alur cerita yang selama ini jadi perhatian insan seni peran dan warganet.

Baca: Minta Maaf dan Ucap Terima Kasih, Lea Ciarachel Ungkap Tak Ada Paksaan Perankan Zahra

Baca: Begini Awal Mula Kisah Lea Ciarachel Ditunjuk Perankan Zahra dalam Suara Hati Istri

(TribunnewsWiki.com/Restu)





BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

© 2025 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved