Susanto

Susanto adalah pemain sepak bola berasal dari Grobogan dan bermain untuk Dewa United.


zoom-inlihat foto
Susanto-pemain-Dewa-United-FC.jpg
wartakota
Susanto, pemain Dewa United FC.

Susanto adalah pemain sepak bola berasal dari Grobogan dan bermain untuk Dewa United.




  • Informasi Awal #


TRIBUNNEWSWIKI.COM - Susanto adalah pemain sepak bola yang berasal dari Jawa Tengah.

Susanto adalah pemain dari Dewa United yang bermain di Liga 2.

Susanto bermain di posisi gelandang bertahan, tetapi ia juga sering bermain sebagai bek tengah.

Ia lahir pada 1 Oktober 1991 di Grobogan, Jawa Tengah.

Pemain yang mengawali karier di Persipur Purwodadi ini memiliki tinggi 177 cm.  (1)

Baca: Arif Setiawan

Susanto  persis solo
Susanto saat berlatih meski libur di lapangan Desa Kwarasan, Kecamatan Grogol, Sukoharjo Kamis (26/12/2019).

  • Karier #


Susanto mengawali kariernya bersama klub kota kelahirannya, yaitu Persipur Purwodadi.

Pada musim 2016, Susanto bermain untuk Persis Solo yang bermain di Liga 2.

Pada musim tersebut, Susanto yang dapat bermain di posisi bek maupun gelandang mampu membawa Persis Solo melaju hingga babak 8 besar Liga 2.

Setelah sempat memperkuat PSGC Ciamis dan Cilegon United, Susanto kembali bermain untuk Persis Solo untuk musim 2020.

Namun pada musim 2020 yang lalu, Liga 2 terpaksa batal digelar karena pandemi yang melanda dunia.

Menjelang bergulirnya Liga 2 2021, pemain asal Purwodadi ini bergabung dengan Dewa United.

Ia akan menjadi bagian Dewa United untuk mengarungi Liga 2 2021. (1) (2)

Baca: Bhudiar Muhammad Riza

  • Latihan di Sawah #


Hal menarik dilakukan Susanto saat berlatih mandiri di kampung halamannya di Tawangharjo, Grobogan.

Santo, sapaan akrabnya, melakukan latihan di ladang basah yang tak ditanami setelah panen padi.

Mendengar berlatih di ladang mungkin terasa aneh, tetapi itulah yang dikerjakan oleh Susanto saat mengisi latihannya.

Kondisi sawah yang basah tak membuatnya surut untuk berlari.

Ia mengaku melakukan sprint pendek dan sprint panjang dalam area perawahan tersebut.

Mantan gelandang Persis Solo tersebut mengaku ingin memanfaatkan latihan di tempat asalnya di Tawangharjo, Grobogan.

Tawangharjo Grobogan sendiri memang dikelilingi oleh area persawahan yang luas. Hal itulah yang ingin dimanfaatkan oleh Susanto untuk berlatih mandiri sesuai dengan instruksi sang pelatih, Salahudin.

Ia mengaku melakukan latihan tersebut tiap pagi dan ada beberapa metode latihan yang dijalani mulai lari jarak 50 meter sebanyak 20 kali hingga lari bolak-balik 4x5 set. (3)

Baca: Rizky Yusuf Nasution

  • Klub #


Persipur Purwodadi

Cilegon United

PSGC Ciamis

Persis Solo

Dewa United FC (2)

(Tribunnewswiki.com/Khairul)

 

 



Info Pribadi
Nama Susanto
Tanggal Lahir 1 Oktober 1991
Posisi Gelandang bertahan
Klub Dewa United
Tinggi 177 cm


Sumber :


1. www.transfermarkt.co.id
2. bolaskor.com
3. solo.tribunnews.com


BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

© 2026 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved