
Informasi Awal
TRIBUNNEWSWIKI.COM - The Tomorrow War adalah bergenre militer yang dirilis tahun 2021 oleh Paramount Pictures.
Film yang disutradarai oleh Chris McKay ini dibintangi oleh Chris Pratt, Yvonne Strahovski, J. K. Simmons, Betty Gilpin, Sam Richardson, Edwin Hodge, Jasmine Mathews, Ryan Kiera Armstrong, dan Keith Powers.
Pratt juga menjadi produser eksekutif film ini.
The Tomorrow War rencananya akan dirilis pada 2 Juni 2021 di Prime Video. (1)
Sinopsis
Film ini berfokus pada seorang guru di SMA yang direkrut untuk berperan kelak pada masa depan, Dan Forester (Chris Pratt).
Mereka akan melawan spesies alien yang mulai mengancam kehidupan di Bumi.
Satu-satunya harapan untuk bertahan hidup adalah membentuk pasukan tentara dan warga sipil dari masa sekarang untuk diangkut ke masa depan dan bergabung dalam pertempuran.
Salah satu anggota yang direkrut untuk berperang melawan alien adalah Forester.
Ia adalah suami sekaligus ayah dari satu anak.
Para tentara dan orang yang terpilih akan pergi ke tahun 2051 dan bertarung dalam perang global.
Dan Forester akan berkelompok dengan ayahnya yang terasingkan (J.K. Simmons) dan seorang ilmuwan (Yvonne Strahovski). (2)
Baca: Chris Pratt
Baca: Film - Shang-Chi and the Legend of the Ten Rings (2021)
Trailer
Berikut adalah trailer film The Tomorrow War (2021)
Pemeran
Chris Pratt sebagai Dan Forester
Yvonne Strahovski sebagai Vicki Winslow
JK Simmons sebagai Slade
Betty Gilpin sebagai Emmy
Sam Richardson
Edwin Hodge
Keith Powers
Theo Von
Mary Lynn Rajskub
Seychelle Gabriel
Mike Mitchell (1)
(TribunnewsWiki.com/Niken Aninsi)
Sutradara | Chris McKay |
---|
Produksi | Paramount Pictures |
---|
Tanggal Rilis | 2 Juni 2021 |
---|