Informasi Awal #
TRIBUNNEWSWIKI.COM - Edho Zell merupakan pengusaha sekaligus YouTuber asal Indonesia.
Pria kelahiran Jakarta, 10 Juli 1991 tersebut memiliki cita-cita menjadi artis.
Sehingga, sejak kecil ia sering mengikuti berbagai casting di televisi.
Akan tetapi semua itu tidak berjalan dengan mulus
Dirinya hanya bisa menjadi artis figuran dibeberapa acara tv. (1)
Baca: Aulia Hidayat
Kehidupan Pribadi #
Sebelum sukses, Edho Zell adalah seorang anak yang terlahir dari keluarga broken home.
Ketika SMA orang tuanya berpisah, dan ibunya memutuskan untuk menikah lagi dan pergi bersama suaminya ke luar kota.
Sehingga Edho Zell harus bisa bertahan di Jakarta tanpa orang tua.
Tak jarang dirinya ikut menumpang makan di rumah teman baiknya.
Hampir setiap hari ia ke rumah temannya untuk menumpang makan agar bisa bertahan hidup. (2)
Baca: Yasa Singgih
Perjalanan Karier #
Karier Edho Zell dimulai dengan bekerja menjadi kasir di warnet dan sampai jualan parfum dari rumah kerumah.
Selain itu, ia juga memberikan pelatihan Brigden dan Modern Dance dan menjadi MC (Master of Ceremony).
Dari sinilah Edho Zell mulai bisa menghasilkan uang.
Tak hanya itu, Edho Zell juga mencoba peruntungannya untuk menjadi artis.
Baca: Agung Hapsah
Sehingga ia mengikuti berbagai casting yang diadakan oleh televisi.
Akan tetapi hal itu tidak berjalan dengan mulus.
Dirinya hanya bisa menjadi artis figuran di beberapa acara tv.
Sadar bahwa ia tidak bisa masuk lebih jauh untuk menjadi artis, Edho Zell pun banting setir dan masuk ke YouTube.
Ia terinspirasi dari video klip Sinta dan Jojo yang di unggah ke YouTube.
Edho Zell pun akhirnya mencoba untuk membuat video dan mengunggahnya ke YouTube.
Di YouTube Edho Zell sukses besar, dengan 3,86 juta subscriber yang ia miliki membuatnya memiliki banyak penghasilan.
Dirinya tak mau berpuas diri dan berhenti sampai di situ saja.
Ia pun mendirikan berbagai bisnis, antara lain : Social Bread Indonesia, Esport Academy ID, Royal Xifu Imnida Cafe, dan Nyapii. (3)
Bisnis-bisnis tersebut ia buka tujuannya agar bisa membuka lapangan pekerjaan bagi banyak orang.
Salah satu bisnisnya yang sukses luar biasa ialah bisnis Nyapii yang memiliki 70 outlet di Indonesia.
Nyapii adalah makanan yang terbuat dari daging sapi yang dimasak dengan cara menggunakan asap.
Dua profesi yang digeluti yakni pengusaha dan Youtuber telah menghasilkan banyak uang.
Edho Zell yang sejak kecil hidup kekurangan dan makan numpang di rumah temannya, membuat ia tergerak hatinya untuk mendirikan warteg gratis dengan konsep food truck.
Di warteg tersebut semua orang bisa makan dengan gratis. (4)
Bisnis #
2. Royal Xifu Imnida Cafe.
3. Nyapii.
4. Esport Academy ID.
5. Imnida Cafe.
Baca: Chandra Liow
Acara TV #
1. Kampus Extravaganza
2. Akhirnya Datang Juga
3. Selamat Pagi Bunda
4. Sssttts Usil Banget Deh
5. Ngetem Spacetoon. (5)
(TribunnewsWiki.com/Bangkit N)
| Info Pribadi |
|---|
| Nama | Edho Zell |
|---|
| Profesi | Pengusaha dan YouTuber |
|---|
| Bisnis | Social Bread Indonesia, Esport Academy ID, Royal Xifu Imnida Cafe, dan Nyapii. |
|---|
| Youtube | edhozell |
|---|
| @edhozell |
Sumber :
1. www.tribunnews.com
2. www.anakkost.tv
3. www.cermati.com