Bukit Zaitun

Bukit Zaitun merupakan satu di antara banyaknya destinasi yang berada di kota Yerusalem


zoom-inlihat foto
2-Bukit-Zaitun.jpg
id.lovepik.com
Bukit Zaitun ialah sebuah tempat yang berada di timur Yerusalem

Bukit Zaitun merupakan satu di antara banyaknya destinasi yang berada di kota Yerusalem




  • Informasi Awal #


TRIBUNNEWSWIKI.COM - Bukit Zaitun ialah sebuah tempat yang berada di timur Yerusalem.

Salah satu tempat destinasi tersebut memiliki 3 puncak yang membentang dari utara ke selatan.

Puncak tertinggi ialah At-tur dengan ketinggian mencapai 818 meter.

Diberi nama bukit zaitun lantaran di lereng bukit tersebut sempat menjadi perkebunan zaitun.

Bukit zaitun memiliki sejarah dengan agama Islam, Yahudi, dan Kristen.

Di bukit ini pula terdapat kuburan Yahudi yang sudah ada sejak 3000 tahun silam. (1)

Bukit Zaitun
Bukit Zaitun (pixabay.com)

Baca: Ketombe

Baca: Mario Londok

  • Sejarah #


Bukit Zaitun dalam bahasa Ibrani Har HaZeitim yang punya arti Har: Bukit dan Ha-Zeitim: Zaitun.

Dalam bahasa Arab dikenal dengan sebutan Jebel az-Zeitun.

Bukit Zaitun punya 3 puncak yang membentang dari utara ke selatan, dengan puncak tertinggi, At-Tur 818 meter (2,683 ft).

Diberi nama demikian karena ada perkebunan zaitun di sekitaran lerengnya.

Bukit Zaitun sangat erat kaitannya dengan sejarah umat Yahudi, umat Kristiani, dan umat Islam.

Menurut kepercayaan Yahudi, Mesias yang ditunggu-tunggu akan datang lewat Bukit Zaitun. Dari bukit ini, Mesias menuju Bait Allah lewat pintu gerbang bagian timur kota.

Pada bagian selatan bukit juga banyak terdapat kuburan Yahudi, yang digali di dalam batu.
Namun sekarang telah menjadi sebuah desa. Selain itu, makam yang dianggap milik Nabi Zakharia dan Absalom anak Daud juga masih ada di Bukit Zaitun.

Pada lereng atas, terdapat pula beberapa makam Nabi Hagai, Zakharia, dan Maleakhi.

Bagi kepercayaan Kristiani, Bukit Zaitun punya sejarah penting dan panjang.

Karena dari Bukit inilah Yesus Kristus naik ke surga.

Puncak tengah Bukit Zaitun yang oleh umat Kristiani disebut Viri Galilaei dipandang sebagai tempat kenaikan Yesus.

Di sini juga menjadi tempat Yesus mengajarkan kepada para muridNya Doa Bapa Kami.

Bukit Zaitun juga disebut dalam Perjanjian Lama sebagai tempat ibadah (2 Sam 15:32).

Di sini juga terdapat beberapa bangunan yang erat kaitannya dengan peristiwa kehidupan Yesus.

Di bukit ini juga terdapat beberapa gereja yang penuh sejarah.

  • Gereja #


Terdapat beberapa gereja di bukit zaitun, di antaranya:

1. Kapel kenaikan Yesus

Bukit Zaitun menjadi tempat di mana Yesus mengutus para muridNya ke seluruh dunia untuk menyampaikan kabar gembira Injil pada segala bangsa.

Di puncak bukit, yang dipercaya sebagai tempat kenaikan Yesus ke surga, pada tahun 376 dibangun sebuah rotuda, yang pada tahun 438 ditambahkan sebuah oratorium dan biara pria.

Kemudian, pada masa perang salib, para pejuang mendirikan sebuah gereja berbentuk segi delapan dengan tiang-tiang yang menunjang kubah.

Pada waktu itu, kubah tersebut terbuka, di bawahnya terdapat batu yang menurut legenda diinjak Yesus dan meninggalkan jejak kaki sebelum naik ke surga.

Setiap tahun, sebelum memperingati hari kenaikan Yesus, para biarawan OFM mengadakan ibadah meriah di sini.

2. Gereja Pater Noster

Gereja ini telah dua kali dihancurkan dan gereja yang sampai hari ini berdiri adalah gereja ketiga.

Gereja pertama yang dibangun oleh Persia.

Pada abad ke-12, para pejuang perang salib membangun kembali gereja ini, namun ketika meninggalkan Jerusalem, gereja lagi-lagi dihancurkan oleh pasukan Islam, dan tanahnya dijadikan milik mereka.

Baru pada tahun 1868 tanah tersebut dibeli oleh seorang wanita bangsawan Perancis, Aurelia de Bossi, dan dibangun kembali sebuah gereja. (2)

(TribunnewsWiki.com/Puan)

Baca lengkap soal Yerusalem di sini



Nama Tempat Bukit Zaitun
Lokasi Yerusalem
   


Sumber :


1. id.wikipedia.org
2. www.hhtourandtravel.com


BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

  • Film - Malam 3 Yasinan

    Malam 3 Yasinan adalah sebuah film horor Indonesia
  • Film - Pokun Roxy (2013)

    Pokun Roxy adalah sebuah film horor komedi Indonesia
© 2026 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved