Informasi awal #
TRIBUNNEWSWIKI.COM - Jamie Chua adalah seorang pengusaha, model, hingga sosialita asal Singapura.
Janda dua anak iru lahir pada 24 Oktober 1973.
Jamie sempat mengenyam pendidikan di Universitas Negeri Singapura.
Pemiliki tinggi badan 167 cm itu juga sempat berprofesi sebagai pramugari. (1)
Kehidupan pribadi #
Nama Jamie Chua mendadak menjadi perburuan beberapa hari terakhir ini.
Sosialita dunia yang selama ini dikenal karena berbagai foto mewahnya di Instagram ini sebenarnya adalah wanita yang berasal dari Singapura.
Akan tetapi, dulu dia pernah menikah dengan seorang konglomerat asal Indonesia, Nurdin Cuaca.
Baca: Christina Lie
Kekayaan Jamie Chua ini mayoritas didapatkannya dari harta gono-gini setelah memutuskan bercerai dengan Nurdin Cuaca.
Pertemuan antara Nurdin dan Jami Chua sendiri pertama kali terjadi saat mereka berdua bertemu di dalam pesawat yang sedang dinaiki Nurdin.
Saat itu, Jamie Chua masih berusia 20 tahun.
Dia saat itu kebetulan berprofesi sebagai seorang pramugari.
Sementara itu, pada waktu itu Nurdin sudah seorang pengusaha sukses yang ada di tanah air.
Pernikahan keduanya pun bertahan sampai 15 tahun lamanya. Namun, mereka kemudian memilih bercerai dengan alasan perilaku yang sudah tidak bisa ditoleransi lagi.
Pernikahan antara Jamie Chua dan Nurdin sendiri menghasilkan dua orang anak, yang pertama pria bernama Cleaveland, serta anak perempuan yang bernama Calista.
Saat proses perceraian berlangsung, Chua menginginkan tunjangan sebesar 332.000 dolar AS atau kurang lebih setara dengan Rp4 miliar untuk setiap bulannya.
Chua pun mengatakan bahwa uang tersebut bakal digunakan untuk memenuhi kebutuhan anak dan dirinya, dan pengadilan pun akhirnya memustuskan untuk memenangkan tuntutan Chua tersebut.
Perceraian keduanya pun akhirnya selesai pada tahun 2011 lalu.
Menurut kabar, tak hanya menuntut tunjangan hingga miliaran rupiah, Chua pun juga mendapatkan sejumlah aset serta properti.
Jamie Chua menghabiskan sekitar 10.000 dolar AS setiap bulannya hanya untuk perawatan penampilan, baik itu untuk merawat kulit maupun bentuk tubuh.
Tak hanya perhatian dalam tubuh, Jamie Chua pun juga dikenal sebagai salah satu pencinta mode serta kolektor tas yang terkenal akan harganya yang sangat mahal, Hermes.
Chua sendiri disebutkan memiliki lebih dari 200 tas Hermes serta merupakan salah seorang kolektor yang cukup dipandang oleh pencinta mode di dunia.
Tas Hermes biasanya dijual dengan harga yang cukup fantastis, mulai dari Rp156 juta hingga Rp3 miliar untuk satu buahnya. (2)
Fakta #
1. 10 tahun hidup sengsara
Meski kini hidup bergelimang harta, namun Jamie ternyata pernah hidup sengsara.
Baca: Kim Woosung
Ketika pertama kali menikah dengan Nurdin Cuaca, mantan suaminya, mereka belum menjadi orang kaya.
Bahkan, bisa dibilang bahwa Nurdin belum memiliki apa-apa saat itu dan hanya karyawan biasa.
Mereka berdua harus berjuang dari bawah bersama.
2. Pernah disiram air keras
Hidup dengan kekayaan ternyata tak menjamin keamanan.
Jamie pernah disiram dengan air keras oleh teman baiknya sendiri.
Teman yang beralih menjadi haters itu menyiram Jamie memakai air keras karena tak lagi bisa mengambil keuntungan dari Jamie.
3. Hidup dari tunjangan
Meski hidup mewah ala sosialita, padangan Jamie tentang kekayaan ternyata mengejutkan.
Ia memang hidup cukup dari tunjangan yang diberikan mantan suaminya, tetapi hal tersebut tak lantas membuat Jamie ingin diam saja.
Ia pun bekerja membangun bisnis demi bisa mandiri dan tak hanya mengandalkan uang tunjangan.
4. Depresi
Bahkan, Jamie mengungkap bahwa ia tak merasa bahagia hidup dari tunjangan mantan suaminya.
Ia bahkan sempat merasa frustrasi dengan hal tersebut.
Oleh karena itu, Jamie kemudian berusaha membangun bisnis dan menghasilkan uang sendiri.
5. Mengaku lelah tampil sempurna
Tentu bukan rahasia lagi jika Jamie selalu tampil menawan.
Memakai berbagai barang branded berharga jutaan hingga ratusan juta, Jamie membuat banyak orang iri.
Namun, ia justru lelah dengan hal tersebut. (3)
(TribunnewsWiki.com/Puan)
Baca lengkap soal Hotma Sitompul di sini
| Nama | Jamie Chua |
|---|
| Profesi | Pengusaha, Sosialita, & Model |
|---|
| Asal | Singapura |
|---|
Sumber :
1. id.howpeopleheal.net
2. kabardunia.com
3. bangka.tribunnews.com