Tamara Bleszynski

Tamara Bleszynski adalah salah satu aktris papan atas Indonesia dengan bayaran cukup fantastis di tahun 2000 an.


zoom-inlihat foto
tamara.jpg
Tribun Jakarta/JEPRIMA
Tamara Bleszynski

Tamara Bleszynski adalah salah satu aktris papan atas Indonesia dengan bayaran cukup fantastis di tahun 2000 an.




  • Informasi Awal #


TRIBUNNEWSWIKI.COM- Tamara Bleszynski adalah salah satu aktris papan atas Indonesia dengan bayaran cukup fantastis di tahun 2000 an.

Wanita berdarah Polandia dan Sunda lahir pada 25 Desember 1974 memulai kariernya sejak tahun 1992.

Awal terjun ke dunia hiburan sebagai seorang model.

Tamara Bleszynski pernah dijuluki sebagai Cindy Crawfordnya Indonesia. (1) 

Baca: Roket Long March 5B

  • Asmara #


Tarama Bleszynski telah dua kali gagal membina rumah tangga.

Pertama kali menikah, Tarama Bleszynski bersama Teuku Rafly Pasya dari pernikahan itu dikaruniai satu anak bernama Teuku Rassya.

Pernikahan kedua dengan Mike Lewis dan dikaruniai buah hati yang bernama Kenzou Lion Blesznski Lewis. (1) 

Baca: Mike Tyson

  • Karier #


Tamara Bleszynski mempunyai banyak prestasi dan tidak diragukan lagi bidang yang sudah digelutinya.

Pernah mendapatkan gelar Most favorite actrees for Panasonic Award dua tahun berturut-turut tahun 2004 dan 2005.

Selain itu People Choice award – The Best Protagonist Actrees 2004 (SWA Magazine), Bintang Lux terlama hingga
artis tercantik dan termahal dari berbagai media.

Terlepas dari karir dan prestasi yang didapatkannya, kini tamara lebih memilih hidup jauh dari kota besar.

Tamara dan keluarganya menetap di Bali dan memiliki usaha bernama 'teh manis'.

Tamara juga kerap membagikan aktivitasnya selama di Bali di media sosialnya. (2) 

Baca: Hana Saraswati

  • Prestasi #


- Most favorite actrees for Panasonic Award 2004

- Most favorite actrees for Panasonic Award 2005

- People Choice award – The Best Protagonist Actrees 2004 (SWA Magazine)

- People Choice Award – The Best Model 2004 (SWA Magazine)

- 1st place for Majalah MODE competition in 1989

- Most Favorite Actress & Model Awardness 2005

- "Undeniable Beauty" ICON 2009 (kapanlagi.com)

- Aktris dengan Image Terbaik, Tercantik, Termodern dan Terintelektual versi majalah Marketing 2004

- Aktris dengan Payudara Terindah versi majalah Dewi

- Best Make Up Actress at Johny Andrean Awards 2007

- Nominasi Panasonic Awards 2006 sebagai Aktris ‎Terfavorit

- Nominasi Artis Ngetop di SCTV Awards 2001‎

- Nominasi Aktris Ngetop SCTV Awards 2004

- Bintang Lux terlama

- Aktris Tercantik & Termahal dari berbagai media

- Tamara Bleszynski menjadi ikon nyata akan keanggunan dan kecantikan perempuan. (1) 

Baca: Agus Suhendra

  • Filmografi #


Film

- 2004: Issue

- 2006: The Bid Day

- 2008: Cicakman 2-Planet Hitam

- 2009: Air Terjun Pengantin

- 2013: Air Terjun Pengantin Phuket

- 2018: Bodyguard Ugal-ugalan. (3) 

Sinetron

- 1996: Shangrilla, Anakku Terlahir Kembali

- 1997: Perjalanan, Asrama

- 2000-2001: Dia Membawa Berkah 1 dan 2

- 2001-2002: Wah Cantiknya

- 2002: Opera SMU

- 2003: Ikhlas

- 2004: Putri Cantik, Hikmah

- 2005: Hikmah 2, GOL

- 2005-2006: Iman

- 2006: Hikmah 3, Bukan Salah Bunda Mengandung

- 2007: Bunga, Cinta itu Nggak Buta

- 2008: Syarifa

- 2010: Surga Untukmu

- 2011: Anugerah

- 2012: Mimo Ketemu Poscha, Karunia. (3) 

Baca: Vivi Asrizal

(Tribunnewswiki.com/ Husna)



Info Pribadi
Nama Tamara Bleszynski
Tanggal lahir 25 Desember 1974
Pasangan Mike Lewis (m. 2010–2012), Teuku Rafly Pasya (m. 1997–2007)
   


Sumber :


1. entertainment.kompas.com
2. bangka.tribunnews.com
3. id.wikipedia.org


BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

© 2026 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved