Informasi Awal #
TRIBUNNEWSWIKI.COM - Objek wisata air Bojongsari atau lebih dikenal sebagai Owabong adalah tempat wisata keluarga yang memiliki wahana permainan berupa kolam renang, arena gokart, waterboom dan wahana air lainnya.
Terletak di desa Bojongsari kecamatan Bojongsari Kabupaten Purbalingga provinsi Jawa Tengah.
Tepatnya beralamat di Jalan Raya Owabong No. 1, Dusun 2, Bojongsari, Kabupaten Purbalingga.
Salah satu wisata favorit banyak orang adalah wisata air, wisata ini merupakan salah satu primadona yang menyenangkan bagi banyak orang.
Wisata air ini merupakan wisata air yang cukup luas yang berada di Jawa Tengah dengan luas 4,8 hektar.
Website resmi Owabong yaitu owabong.co.id.
Tempat wisata ini tergolong ke wisata yang terjangakau oleh banyak masyarakat dengan ukuran tempat yang sangat luas dengan fasilitas dan wahana yang sangat lengkap. (1)
Baca: Kim Yoon Hye
Wahana dan Fasilitas #
Wahana
Kolam Renang Olympic
Kolam Waterboom
Kolam Trampolin
Big pillow & Ember Tumpah Besar
Kolam Arus
Pantai Bebas Tsunami
Corralia 3
Waterboom
Fasilitas
Mushola
WC dan kamar ganti
Area souvenir
Restaurant
Food Court
Area parkir
Lainnya
4D Theatre
Sirkuit ATV
Wisata Dirgantara
Paint ball (2)
Baca: Wiranto
Tiket #
Dalam rangka memberikan yang terbaik dan agar para wisatawan yang berkunjung ke sini merasa puas, wisata air ini buka sejak pagi pukul 06.00 hingga 18.00 dan buka setiap hari.
Untuk harga tiket masuk, hari senin sampai jumat dipatok harga sekitar Rp. 25.000, sedangkan hari sabtu dan minggu yaitu Rp. 35.000. (1)
Baca: Onic Mute
(TRIBUNNEWSWIKI.COM/Anindya)
| Nama Tempat | Owabong Waterpark (Objek Wisata Air Bojongsari) |
|---|
| Lokasi | Jalan Raya Owabong No. 1, Dusun 2, Bojongsari, Kabupaten Purbalingga, Jawa Tengah |
|---|
| Google Map | https://goo.gl/maps/6GuaMCsDV1bWN7QK9 |
|---|
Sumber :
1. tempatwisata.pro
2. dinporapar.purbalinggakab.go.id