TRIBUNNEWSWIKI.COM - Viral video diduga pengeroyokan TNI dan Polri di sebuah kafe hingga mengakibatkan satu anggota polisi tewas.
Korban pengeroyokan tersebut adalah Sersan Dua DB dan Bhayangkara Satu YSB.
Kedua anggota TNI dan Polri tersebut menjadi korban.
Dalam pengeroyokan itu Serdan Dua DB terluka.
Sementara itu, Bhayangkara Satu YSB tewas, seperti dikutip dari Kompas.com.
Peristiwa ini terjadi di sebuah kafe, Jalan Falatehan, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Minggu (18/4/2021) pagi.
Saat ini cafe tersebut sudah dipasang garis polisi.
Komandan Distrik Militer (Dandim) 0504 Jakarta Selatan Kolonel TNI Ucu Yustiana juga membenarkan kejadian tersebut, termasuk dua nama korban.
"Memang betul dari pihak TNI jadi korban," ujarnya Minggu (18/4/2021), dilansir dari Tribunjakarta.com.
Namun, ia menyebutkan bahwa anggota TNI yang itu bukan dari Kodim 0504 Jakarta Selatan.
"Untuk lebih jelasnya bisa (ditanyakan) ke Kapolres saja ya," imbuhnya.
"Kronologinya dalam penyelidikan Polres Jakarta Selatan dan Pomdam Jaya, karena pagi tadi kami hanya menemukan korban saja," papar Ucu, Minggu petang.
Baca: Bocah di Tangsel Dicabuli Ayah Tiri, Terungkap Usai Korban Cerita ke Bibi, Pelaku Dikeroyok Keluarga
Baca: Aksi Bar-bar 3 Waria Keroyok Pelanggannya, Berawal Tawarkan Diri di MiChat dengan Tarif Rp1,5 Juta
Ucu juga mengatakan hingga saat ini pelaku belum diketahui.
"Pelaku sampai sekarang belum diketahui, menunggu proses penyelidikan," imbuh dia.
Rekaman CCTV tersebut berhasil menangkap aksi pengeroyokan yang dilakukan oleh sekelompok pria.
Para pelaku pengeroyokan ini langsung pergi dari lokasi setelah korban terjatuh tak berdaya.
Camat Kebayoran Baru Tomy Fudihartono juga sudah mengonfirmasi kejadian ini, Minggu (18/4/2021).
"Iya betul (ada pengeroyokan). Kejadiannya sih tadi pagi di Jalan Falatehan," ujar Tomy.
Tomy juga menyebut ada korban tewas dalam peristiwa pengeroyokan tersebut.
(TRIBUNNEWSWIKI.COM/Ka)