Informasi awal #
TRIBUNNEWSWIKI.COM - Aktor ternama Andrew Andika Fischer atau yang lebih akrab disapa Andrew Andika lahir di Bandung, 10 Juli 1987.
Ia merupakan anak dari pasangan Brian Peter Fischer dan Ati Permana.
Kiprahnya di dunia hiburan Indonesia terbilang sukses.
Beberapa judul film, ftv, maupun sinetron pernah dibintanginya.
Ia pun juga menggeluti dunia modeling pada tahun 2001. (1)
Karier #
Andrew Andika mengawali kariernya sebagai seorang model.
Baca: Farah Quinn
Baca: Olla Ramlan
Bahkan di tahun 2001 silam, pria berusia 33 tahun itu berhasil menjadi finalis pemilihan Model Kawanku.
Berkat keahlian serta bakatnya di bidang modeling, ia juga sempat menyambet penghargaan Juara 1 Pemilihan Model tahun 2003.
Tak puas sampai situ saja, Andrew pun melebarkan sayapnya di dunia seni peran tanah air.
Beberapa judul sinetron pun ia bintangi, seperti Bintang di Surga, Cinta Fitri Season 2, Pacar Khayalan, Cinta Bunga Season 2, dan lain-lain.
Namanya kian melambung saat ia membintangi sinetron berjudul Dia Bukan Anakku yang tayang pada tahun 2010 lalu.
Andrew Andika juga sempat beradu akting dengan aktris seperti Aryani Fitriani. (2)
Baca: Carissa Putri
Baca: Yuyun Sukawati
Asmara #
Perjalanan asmara Andrew Andika diwarnai putus nyambung sebelum ia melabuhkan hati ke DJ cantik bernama Tengku Dewi Putri.
Andrew sempat menjalin asmara dengan pesinetro ternama Citra Kirana, namun sayang jalinan cinta tersebut kandas di tengah jalan.
Kemudian, ia kembali dikabarkan berpacaran dengan Tengku Dewi Putri.
Sebelum memutuskan untuk menikah, keduanya juga sempat mengalami putus nyambung.
Andrew dan Dewi sempat putus di tahun 2015, hanya karena keduanya sama-sama merasa bosan.
Namun benarlah kata pepatah, jika jodoh tak akan pergi ke mana.
Setelah putus dan menjalani kehidupan masing-masing, mereka justru kembali merasa saling membutuhkan.
Mereka lalu kembali merajut kasih.
Baca: Jeff Smith
Baca: Sandy Tumiwa
Padahal saat itu, Dewi mengaku sempat melirik pria lain, tapi hanya Andrew lah yang akhirnya ada di hatinya.
Setelah 4 tahun berpacaran, pasangan ini pun menikah di tahun 2017.
Dari hasil pernikahannya tersebut, Andrew dan Dewi baru saja dikarunia seorang buah hati.
Sang istri melahirkan buah hati pertamanya melalui operasi caesar.
Diketahui, Tengku Dewi Putri melahirkan di RSIA Bunda Menteng. (3) (4)
Filmografi #
- Film
Nyi Roro Kidul Project (2014)
Takut: Tujuh Hari Bersama Setan (2015)
Hagesu (2015)
Sinetron
Bintang di Surga
Khayalan Tingkat Tinggi
Ijinkan Aku Berlebaran Sekali Lagi
Cinta Fitri Season 2
Pacar Khayalan
Cinta Bunga Season 2
Dongeng
dan lain-lain
FTV
Mohon Jaga Hatiku
You Me And Your Mami
Monas, I'm In Love
3 Bujang Mencari Cinta
Pamali : Jangan Duduk Dekat Pintu
Selebriti Penipu
Ibu Yang Tabah
Suamiku Tega Menggadaikan Aku
Anak Pungut Durhaka
Bapakmu Penyanyi Dangdut Idolaku
Penghargaan #
Finalis Model Kawanku 2001
Juara 1 Pemilihan Model 2003 (5)
(Tribunnewswiki.com/Puan)
| Nama Lengkap | Andrew Andika Fischer |
|---|
| Nama Panggung | Andrew Andika |
|---|
| Profesi | Aktor |
|---|
| Tempat Tanggal Lahir | Bandung, 10 Juli 1987 |
|---|
| Orang Tua | Brian Peter Fischer dan Ati Permana |
|---|
| Istri | Tengku Dewi Putri |
|---|
| Jumlah Anak | 1 |
|---|
Sumber :
1. id.wikipedia.org
2. www.idntimes.com
3. www.tribunnews.com
4. www.tribunnews.com
5. id.wikipedia.org