Tentang #
TRIBUNNEWSWIKI.COM - Pantai Slamaran terletak di sebelah timur Pantai Pasir Kencana, dibatasi oleh muara Pelabuhan Perikanan Nusantara Pekalongan.
Pantai ini bisa juga dicapai lewat muara pelabuhan dengan perahu pesiar dan lewat jalur darat dengan menggunakan angkutan umum sekitar 5 Km dari pusat kota atau terminal bus Kota Pekalongan.
Sebagai daerah wisata, Pantai Slamaran memiliki pemandangan yang sangat indah, udara yang segar dan dapat pula disaksikan terbit dan terbenamnya matahari sehingga menarik untuk dikunjungi.
Saat berada disana maka anda akan merasakan kesejukan udara yang berhembus dari laut lepas.
Selain itu jika anda berkunjung saat sore hari maka anda akan menyaksikan terbenamnya matahari dan jika datang pagi hari maka kita bisa menyaksikan matahari terbit dari Pantai Slamaran ini.
Luas Pantai Slamaran ini sekitar 3,5 hektar dan memiliki garis pantai yang indah dan cocok untuk mencari ketenangan pikiran saat terjadi kejenuhan.
Pemandangan pada tepian Pantai Slamaran Indah Pekalongan, bukan berupa pantai landai namun tembok beton memanjang dengan tumpukan batu penahan gempuran gelombang laut di luarnya.
Jika melihat tanggul itu, bagian dalam pantai sebenarnya sudah lebih rendah dari ketinggian air laut.
Tanpa tanggul, air laut sudah akan masuk jauh ke daratan.
Semakin sedikitnya area resapan air, berubah menjadi lahan pertanian dan perkebunan, maupun permukiman dan lahan industri membuat air banyak mengalir ke laut ketimbang tertahan di daratan.
Mencairnya es di benua Antartika dan di pegunungan, serta pemakaian air tanah berlebihan semakin mengancam kehidupan di pantai dan bantaran sungai.
Pantai Utara Jawa seperti Pantai Slamaran Indah Pekalongan ini umumnya adalah pantai dengan gelombang laut yang relatif jinak, setidaknya dibandingkan dengan gelombang Laut Selatan yang terkenal dahsyat.
Selain melihat matahari terbenam, di Pantai Slamaran anda juga bisa melihat pemandangan saat matahari terbit.
Luas wilayah pantai ini sekitar 3,5 Ha.
Fasilitas #
Pohon cemara yang rimbun dan teduh
Warung makan sederhana
Perahu wisata tradisional
Lahan parkir yang luas
Gerbang loket dan pagar keliling.
Harga Tiket #
Rp. 1.750 (hari biasa)
Rp. 2.750 (hari Munggu/Libur)
Rp. 3.250 (Tiket khusus libur hari besar, Idul Fitri)
Rp. 10.000 untuk Bulan Syawal
Baca: Pantai Namalatu
Lokasi #
Pantai Slamaran Pekalongan ini berlokasi di Jalan Pantai Dewi, Kelurahan Krapyak Lor, Kecamatan Pekalongan Utara, Kota Pekalongan - Jawa Tengah.
(TribunnewsWiki.com/Bangkit N)
| Nama Tempat | Pantai Slamaran |
|---|
| Lokasi | Pekalongan |
|---|
| Google Map | https://goo.gl/maps/avi3WqJRAwmQvyj28 |
|---|
Sumber :
1. tourism.pekalongankota.go.id
2. ksmtour.com