TRIBUNNEWSWIKI.COM - Seluruh dunia sudah siap bersuka cita menyambut datangnya bulan puasa ramadhan 2021.
Jatuh pada tanggal 13 April 2021 untuk hari pertama bulan ramadhan, banyak warga dunia yang mulai menyiapkan tradisi menyambut bulan puasa.
Untuk mengetahui lebih lanjut tradisi Ramadhan apa saja yang dilakukan negara-negara di seluruh dunia saat bulan puasa tiba, yuk simak lebih lanjut berita di bawah ini.
Mengutip dari Culture Trip, berikut 5 negara di seluruh dunia yang melalukan tradisi indah saat Ramadhan tiba.
1. Meriam ditembakkan untuk buka puasa di Lebanon.
Banyak negara di Timur Tengah yang menembakkan meriam setiap hari selama bulan Ramadhan untuk menandai berakhirnya puasa pada hari itu.
Tradisi itu disebut sebagai midfa al iftar, yang konon katanya telah dimulai di Mesir lebih dari 200 tahun yang lalu.
Saat itu, negara tersebut diperintah oleh penguasa Ottoman, Khosh Qadam.
Saat menguji meriam baru ketika matahari terbenam, Qadam secara tidak sengaja menembakkannya, dan suara yang bergema di seluruh Kairo mendorong banyak warga berasumsi bahwa ini adalah cara baru untuk menandai berakhirnya puasa.
Banyak yang berterima kasih atas inovasinya, kemudian sang putri, Haja Fatma, menyarankan agar hal tersebut dijadikan sebuah tradisi.