Cek Daftar Harga Kawasaki Ninja 250SL Bekas Per Maret 2021

Kawasaki Ninja 250SL  bisa jadi pilihan, jika ingin membeli motor dengan kapasitas mesin yang besar. Kisaran harganya Rp 40,6 juta OTR DKI Jakarta


zoom-inlihat foto
ninja-250sl-dan-ninja-zx-25r.jpg
Instagram.com/Kawasaki_Indonesia
Ninja 250SL dan Ninja ZX-25R


TRIBUNNEWSWIKI.COM - Motor jadi salah satu alternatif kendaraan pribadi yang digunakan untuk kegiatan sehari-hari.

Banyak pilihan menarik tergantung dari kebutuhan masing-masing konsumen.

Kawasaki Ninja 250SL bisa jadi pilihan, jika Anda ingin membeli motor dengan kapasitas mesin yang besar.

Motor ini memiliki mesin full fairing 250 cc.

Pada laman resmi Kawasaki, harga Ninja 250SL ditawarkan senilai Rp 40,6 juta On The Road (OTR) DKI Jakarta.

Jika harga itu dirasa terlalu tinggi untuk kalian, coba lirik unit bekasnya saja.

Harga pasarannya cukup menarik, untuk tahun muda selisihnya sekitar Rp 11 jutaan dari harga barunya.

Nana Suryana dari showroom motor bekas (motkas) Antara Motor di Depok, Jawa Barat, mengatakan Kawasaki Ninja 250SL bekas lansiran 2019 di showroom-nya dibanderol Rp 29 juta.

"Kami ada dua unit Kawasaki Ninja 250SL tahun 2019 warna hijau dan abu-abu buka harga Rp 29 jutaan," ujar Nana kepada GridOto.com, Senin (15/03/2021).

Ia mengungkapkan untuk mendapatkan unit Kawasaki Ninja 250SL ini ternyata cukup sulit.

 Ke Halaman 2 ==>
 





BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

© 2025 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved