TRIBUNNEWSWIKI.COM - Kulkas adalah alat elektronik yang cukup penting untuk kebutuhan dapur rumah tangga.
Kulkas memiliki fungsi untuk menyimpan berbagai macam bahan makanan agar tahan lama.
Selain menjaga stok bahan makanan lebih awet, kulkas juga bisa sebagai tempat menyimpan makanan matang sisa.
Dengan adanya kulkas, makanan sisa tidak perlu langsung dibuang, tidak busuk dan bisa dipanaskan esok hari untuk dimakan kembali.
Masalahnya, gimana kalau kulkas yang sekarang ada, engga cukup menampung stok dan sisa makanan itu?
Memaksakan menyimpan semua ke dalam kulkas secara sembarangan dan bertumpuk, tidak akan membuat makanan tersimpan dengan baik, tapi justru bikin semakin cepat rusak bahkan tak dingin lagi.
Dilansir dari sajiansedap.com, yuk, cari tahu kesalahan apa saja yang bisa membuat kulkas jadi tidak dingin.
1. Menyimpan makanan yang masih panas
Entah karena terburu-buru atau tidak sabar, kita sering memasukkan makanan yang masih panas ke dalam kulkas.
Padahal kebiasaan itu bisa membuat kulkas bekerja lebih keras karena harus menurunkan suhu makanan dengan cepat.