TRIBUNNEWSWIKI.COM - Bulan Ramadan jadi bulan yang dinantikan oleh umat islam di seluruh dunia.
Umat muslim akan melaksanakan puasa selama satu bulan penuh, karena begitu banyak pahala yang di dapatkan nantinya.
Momen ini hanya dapat terjadi satu tahun sekali, untuk itu semua menyambut dengan antusias.
Di Indonesia memiliki tradisi tersendiri untuk menyambut Ramadan, apalagi dengan begitu banyak suku dan daerah yang ada.
Berikut tradisi-tradisi unik yang ada di Indonesia sambut bulan suci:
1. Sungkeman
Sungkeman yang biasanya dilakukan saat lebaran tiba juga dilakukan sebelum Ramadan loh.
Ini biasanya dilakukan masyarakat di daerah Yogyakrta dan Solo Raya.
Sungkeman akan dilakukan oleh anggota keluarga yang lebih muda kepada orang yang lebih tua.
Orang yang sungkem akan bersimpuh mengatup kedua tangan, sembari mengucapkan perminrtaan maaf atas kesalahan ia buat sadar ataupun tidak.