Pria Rentan Alami Kebotakan? Tenyata Ini Penyebabnya

Menurut data Cleveland Clinic, pria di dunia mengalami kerontokan rambut saat memasuki usia 50 tahun. Namun 70 persen dimulai saat usia 21 tahun


zoom-inlihat foto
ilustrasi-kebotakan.jpg
mraoraor
Ilustrasi kulit kepala mengalami kebotakan


TRIBUNNEWSWIKI.COM - Pria sering mengalami kebotakan seiring dengan bertambahnya umur.

Ini jadi ketakutan tersendiri bagi para pria.

Menurut data Cleveland Clinic, pria di dunia mengalami kerontokan rambut saat memasuki usia 50 tahun.

Sekitar 70 persen pria mengalami kebotakan, dimulai saat berusia 21 tahun.

Mengapa hal itu bisa terjadi?

Menurut pakar dermatologi Amy Kassouf, kebotakan pada pria ditentukan oleh interaksi faktor endokrin dan kecenderungan genetik.

Jadi, jika ayah atau paman Anda botak, kemungkinan besar Anda tidak juga memiliki nasib yang sama.

Ketika mencapai masa pubertas, pria menghasilkan androgen alias hormon seks.

Jika memiliki gen kebotakan, hormon androgen bisa berinteraksi dengan gen tersebut untuk memperkecil folikel rambut.

Akibatnya, rambut menjadi rontok dan digantikan oleh rambut kecil yang tidak berpigmen atau berbentuk bulu halus yang nyaris tidak terlihat.

Ke Halaman 2 ==>





BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

© 2026 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved