Drama Korea - God's Gift: 14 Days (2014)

God's Gift: 14 Days adalah drama Korea yang menggantikan A Word From Warm Heart yang tayang di SBS pada tahun 2014.


zoom-inlihat foto
drama-korea-gods-gift-14-days.jpg
mydramalist.com
Drama Korea God's Gift: 14 Days

God's Gift: 14 Days adalah drama Korea yang menggantikan A Word From Warm Heart yang tayang di SBS pada tahun 2014.




  • Informasi Awal #


TRIBUNNEWSWIKI.COM - God's Gift: 14 Days adalah drama Korea yang menggantikan A Word From Warm Heart yang tayang di SBS pada tahun 2014.

God's Gift: 14 Days mengisi slot hari Senin dan Selasa pukul 21.55 KST di SBS.

Drama yang bergenre action-crime-thriller-time travel ini disutradarai oleh Lee Dong Hoon dan naskah ditulis oleh Choi Ran.

Serta dibintangi oleh Lee Bo Young, Cho Seung Woo, Kim Tae Woo, Jung Gyu Woon, Kim Yoo Bin, No Min Woo, dan masih banyak lagi yang lainnya.

Pada awalnya, Lee Gi Kwang, anggota dari band K-Pop Beast berperan sebagai Te Oh, karakter vokalis dari band rock 'Snake'.

Namun Lee Gi Kwang keluar karena konflik jadwan dengan band-nya Beast.

Baca: Drama Korea - Stranger / Secret Forest Season 1 (2017)

Baca: Cho Seung Woo

Kemudian karakter ini digantikan oleh No Min Woo.

Pembacaan naskah pertama drama Korea God's Gift: 14 Days dilakukan pada 3 Februari 2014 di sebuah kafe buku di Distrik Gangnam, Seoul, Korea Selatan.

Episode spesial God's Gift: 14 Days mengudara pada 28 April 2014.

Episode ini mencakup hal-hal seperti tampilan di balik layar lokasi syuting, wawancara dengan aktor dan aktris, dan sorotan dari serial drama selanjutnya, 'Doctor Stranger'.

God's Gift: 14 Days perdana tayang pada 3 Maret 2014 dengan total 16 episode. (1) 

Para pemeran God's Gift: 14 Days
Para pemeran God's Gift: 14 Days (mydramalist.com)

  • Sinopsis #


Kim Soo Hyun adalah seorang ibu yang putrinya, Han Saet Byul diculik dan dibunuh.

Karena peristiwa misterius, Kim Soo Hyun kembali di 14 hari sebelum putrinya tewas dibunuh.

Soo Hyun diberi kesempatan kedua untuk mengungkap rencana penculikan dan menyelamatkan putrinya sebelum mati lagi.

Dalam upayanya ini, Soo Hyun dibantu oleh Ki Dong Chan, mantan polisi yang menjadi detektif swasta yang tampaknya memiliki kepentingan sendiri dalam seluruh situasi.

Saat Soo Hyun dan Dong Chan berpacu dengan waktu, informasi baru tentang kejahatan itu terungkap, dan mereka mengungkap rahasia yang jauh lebih berbahaya daripada yang penah dibayangkan Soo Hyun. (2) 

God's Gift: 14 Days
God's Gift: 14 Days (mydramalist.com)

  • Poster #


Berikut ini adalah beberapa poster dari drama Korea God's Gift: 14 Days:

Versi 1

Poster God's Gift: 14 Days
Poster God's Gift: 14 Days (mydramalist.com)



Versi 2

Poster drama Korea God's Gift: 14 Days
Poster drama Korea God's Gift: 14 Days (mydramalist.com)



Versi 3

Poster drama Korea God's Gift: 14 Days
Poster drama Korea God's Gift: 14 Days (mydramalist.com)

  • Trailer #


Berikut ini adalah trailer resmi dari drama Korea God's Gift: 14 Days:

  • Pemeran #


Lee Bo Young sebagai Kim Soo Hyun

Cho Seung Woo sebagai Ki Dong Chan

Kim Tae Woo sebagai Han Ji Hoon

Jung Gyu Woon sebagai Hyun Woo Jin

Kim Yoo Bin sebagai Han Saet Byul

Kim Yi Eun sebagai Joo Min Ah

Jung Hye Sun sebagai Lee Soon Nyeo

Baro sebagai Ki Young Gyu

Shin Goo sebagai Choo Byeong Ho

Yeon Je Wook sebagai Wang Byeong Tae

Han Sun Hwa sebagai Jenny

Kang Shin Il sebagai Presiden Kim Nam Joon

Joo Jin Mo sebagai Menteri Kehakiman Lee Myeong Han

Ye Soo Jung sebagai First Lady Park Ji Young

No Min Woo sebagai Te Oh

Jung Eun Pyo sebagai Ki Dong Ho

An Se Ha sebagai Na Ho Kook

Dan lain-lain (3) 

Cho Seung Woo dan Lee Bo Young di God's Gift: 14 Days.
Cho Seung Woo dan Lee Bo Young di God's Gift: 14 Days. (mydramalist.com)

  • Penghargaan #


2014

2014 SBS Drama Awards - New Star Award - Han Su Hwa (1) 

(Tribunnewswiki.com/Natalia Bulan R P)



Judul God's Gift: 14 Days
Genre Crime, Action, Thriller, Time Travel
Sutradara Lee Dong Hoon
Penulis Choi Ran
Pemeran Utama Lee Bo Young
Cho Seung Woo
Stasiun Televisi SBS
Tayang 3 Maret - 22 April 2014
Episode 16


Sumber :


1. asianwiki.com
2. mydramalist.com
3. www.koreandrama.org


BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

  • Film - Musuh dalam Selimut

    Musuh dalam Selimut adalah sebuah film drama romansa
  • Film - Sanubari Jakarta (2012)

    Sanubari Jakarta adalah film drama omnibus Indonesia yang
© 2026 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved