Informasi Awal #
TRIBUNNEWSWIKI.COM - Beyond Evil merupakan drama Korea Selatan yang mulai tayang pada 19 Februari 2021.
Drama ini tayang di stasiun televisi kabel, JTBC.
Nantinya drama ini bisa disaksikan setiap Jumat dan Sabtu.
Beyond Evil dibintangi oleh Shin Ha Kyun dan Yeo Jin Goo.
Keduanya memerankan karakter detektif.
Mereka diceritakan bekerja sama untuk memecahkan kasus pembunuhan berantai yang terjadi 20 tahun lalu.
Baca: Shin Ha Kyun
Sinopsis #
Lee Dong-Sik (Shin Ha-Kyun) pernah menjadi detektif yang cakap.
Dia sekarang bekerja di Pos Polisi Manyang di kota kecil dan melakukan semua pekerjaan yang membosankan di stasiun.
Hidupnya tenang di sana.
Suatu hari, Detektif Han Joo-Won (Yeo Jin-Goo) dipindahkan ke pos polisi yang sama.
Dia ditugaskan untuk bekerja sebagai bos Lee Dong-Sik dan juga rekannya.
Han Joo-Won adalah seorang detektif elit dan berasal dari latar belakang terkemuka.
Ayahnya memiliki peluang bagus untuk menjadi kepala kepolisian berikutnya.
Han Joo-Won juga punya rahasia.
Kasus pembunuhan berantai terjadi di kota kecil yang damai.
Kasusnya adalah kasus pembunuhan berantai yang sama yang terjadi 20 tahun lalu dan mengubah hidup Lee Dong-Sik.
Kedua detektif itu bekerja untuk menangkap si pembunuh.
Baca: Yeo Jin Goo
Pemeran #
Shin Ha-kyun sebagai Lee Dong-sik
Yeo Jin-goo sebagai Han Joo-won
Choi Sung-eun sebagai Yoo Jae-yi
Choi Dae-hoon sebagai Park Jung-je
Chun Ho-jin sebagai Nam Sang-bae
Choi Jin-ho sebagai Han Ki-hwan
Gil Hae-yeon sebagai Do Hae-won
Kim Shin-rok sebagai Oh Ji-hwa
Son Sang-gyu sebagai Cho Gil-gu
Baek Seok-kwang sebagai Hwang Kwang-young
Nam Yoon-soo sebagai Oh Ji-hoon
Lee Kyu-hoi sebagai Kang Jin-mook
Park Ji-hoon sebagai Kwon Hyuk
Heo Sung-tae sebagai Lee Chang-jin
Shim Wan-joon sebagai Kang Do-soo
Moon Joo-yeon sebagai Lee Yoo-yeon
Jung Gyu-soo sebagai Jung Chul-moon
Park Bo-kyung sebagai Im Sun-nyeo
Trailer #
Berikut ini trailer drama Beyond Evil:
(TribunnewsWiki/cva)
| Judul | Beyond Evil |
|---|
| Tayang | 19 Februari 2021 |
|---|
| Stasiun Televisi | JTBC |
|---|
| Pemeran Utama | Shin Ha Kyun |
|---|
| Yeo Jin Goo |
Sumber :
1. asianwiki.com