Film - Ayah Menyayangi Tanpa Akhir (2015)

Film ini merupakan kisah nyata dari novel karya Kirana Kejora yang berjudul Ayah Menyayangi Tanpa Akhir. Film yang dibintangi oleh Fedi Nuril ini dirilis pada 29 Oktober 2015.


zoom-inlihat foto
poster-film-ayah-menyayangi-tanpa-akhir-2015.jpg
http://filmindonesia.or.id/
Poster Film Ayah Menyayangi Tanpa Akhir (2015)

Film ini merupakan kisah nyata dari novel karya Kirana Kejora yang berjudul Ayah Menyayangi Tanpa Akhir. Film yang dibintangi oleh Fedi Nuril ini dirilis pada 29 Oktober 2015.




  • Informasi Awal #


TRIBUNNEWSWIKI.COM - Film Ayah Menyayangi Tanpa Akhir merupakan film bergenre drama.

Film ini berdurasi 88 menit dan dirilis pada 29 Oktober 2015.

Film ini diangkat dari novel yang ditulis Kirana Kejora.

Penggarapan film disutradarai dan diproduseri oleh Hanny R Saputra.

Film Ayah Menyayangi Tanpa Akhir mengisahkan tentang seorang Ayah yang diperankan oleh Fedi Nuril (Juna), yang harus membesarkan anaknya dari bayi, karena istrinya telah meninggal.

Juna terpaksa harus menghadapi kenyataan pahit, ketika anaknya di vonis menderita sakit kanker otak.

Selayaknya seorang ayah, Juna selalu sayang dan bangga terhadap anaknya tersebut.

Film ini sangat mengharukan dan memberikan kesan mendalam bagi yang menontonnya.

Film produksi MD Pictures ini dibintangi oleh Fedi Nuril dan Naufal Azhar.

Film Ayah Menyayangi Tanpa Akhir 3
Film Ayah Menyayangi Tanpa Akhir

Baca: Film - Air & Api: Si Jago Merah 2 (2015)

  • Sinopsis #


Ceritanya bermula dari rasa cinta pasangan beda bangsa, Juna (Fedi Nuril) yang asli Solo dan berdarah ningrat dengan seorang perempuan asal Jepang bernama Keisha Mizuki (Kelly Tandiono).

Hubungan dua manusia itu tidak disetujui oleh keluarga Juna yang masih menjunjung tinggi adat Jawa.

Namun, berbekal kekuatan cinta yang dimilikinya, Juna mencoba menembus benteng perbedaan itu sehingga ia dan Keisha akhirnya resmi menjadi pasangan suami istri.

Juna pun menjalani hari-hari yang bahagia bersama perempuan pilihannya itu, meski harus menerima risiko dikucilkan oleh keluarga besarnya di Solo.

Film Ayah Menyayangi Tanpa Akhir 1
Film Ayah Menyayangi Tanpa Akhir

Setelah menikah, mereka dikaruniai seorang anak bernama Mada (Naufal Azhar).

Namun, Keisha harus kehilangan nyawanya saat melahirkan buah hati mereka tersebut.

Sejak ditinggalkan Keisha, selama bertahun-tahun Juna harus menjalani peran sebagai orang tua tunggal.

Meskipun tugas itu tidak pernah mudah, ia mampu mendidik dan merawat Mada dengan penuh cinta dan kasih sayang.

Akan tetapi, Juna kembali berhadapan dengan cobaan berat.

Film Ayah Menyayangi Tanpa Akhir 2
Film Ayah Menyayangi Tanpa Akhir

Saat sang anak tengah asyik-asyiknya menikmati masa remaja yang penuh keceriaan, dokter menyatakan Mada positif mengidap kanker otak.

Keduanya pun harus berjuang keras menghadapi bersama penyakit mematikan itu.

Bertahun-tahun mereka bersama melawan gempuran kanker hingga akhirnya Juna harus menelan kenyataan pahit itu. [1]

Baca: Film - Lamaran (2015)

  • Pemeran #


Fedi Nuril - Juna

Naufal Azhar - Mada

Kelly Tandiono - Keisa

Amanda Rawles - Diva

Niken Anjani - Bu Jati

Karlina Inawati - Mbok Jum

Ade Firman Hakim - Dean

Niniek L Karim - Ibu Juna

Dwi AP - Sauqi [2]

Baca: Film - Catatan Akhir Kuliah (2015)

  • Trailer #


Berikut ini adalah official trailer dari film Ayah Menyayangi Tanpa Akhir (2015).

Baca: Film - Merry Riana: Mimpi Sejuta Dolar (2014)

(TribunnewsWiki.com/Rakli)



Judul Film Ayah Menyayangi Tanpa Akhir
Dirilis 29 Oktober 2015
Produser Hanny R Saputra
Sutradara Hanny R Saputra
Produksi MD Pictures
Durasi 88 menit


Sumber :


1. republika.co.id
2. filmindonesia.or.id


BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

  • Film - Pokun Roxy (2013)

    Pokun Roxy adalah sebuah film horor komedi Indonesia
© 2026 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved