TRIBUNNEWSWIKI.COM - Hyun Bin dikabarkan telah menanggapi rumor yang menyebutkan, ia membeli rumah untuk mempersiapkan pernikahannya dengan sang kekasih, Son Ye Jin.
Dilansir Soompi, surat kabar Ilyo melaporkan, Hyun Bin bar-baru ini pindah ke Guri, Privinsi Gyeonggi, usai membeli vila mewah berukuran 70 pyeong (sekitar 2.491 meter persegi) seharga 4,8 miliar won (sekitar 4,3 USD), Sabtu (30/1/2021).
Media memberitakan, ia dapat membelinya karena mempertimbangkan pernikahannya.
Diketahui, rumah barunya itu merupakan penthouse untuk digunakan satu generasi.
Sementara itu, tempatnya pun berada di area ramah lingkungan yang berdekatan dengan Seoul, dan juga terkenal sebagai tempat tinggal banyak selebriti dan artis.
Baca: APAN Star Awards 2020: Hyun Bin Menang dan Berterimakasih ke Son Ye Jin, Berikut Daftar Pemenangnya
Baca: Daftar Lengkap Nominasi Korean Music Awards 2021, ada BTS hingga Zico!
Selain Hyun Bin, beberapa bintang juga tinggal di lingkungan tersebut, seperti Park Jin Young dan Oh Yeon Seo.
Pihak agensi Hyun Bin, VAST Entertainment pun mengklarifikasi hal tersebut pada hari yang sama.
“Itu tidak dibeli sebagai rumah pernikahan. Kami tidak dapat mengkonfirmasi detailnya karena ini menyangkut kediaman pribadi," kata pihak agensi.
Sebelumnya, Dispatch melaporkan bahwa Son Ye Jin dan Hyun Bin telah berpacaran sejak drama mereka "Crash Landing on You" berakhir.
Kemudian dikonfirmasi oleh agensi kedua aktor bahwa mereka menjalin hubungan romantis.
Disisi lain, Hyun Bin telah dikonfirmasi untuk sekuel terbarunya yakni "Confidential Assigment".
"Confidential Assigment 2" yang diperankan Hyun Bin, Yoona dan Yoo hae jin merupakan sekuel dari film Confidential Assigment yang tayang pada 2017.
Baca: 7 Karakter di Drama Korea Hits yang Berhasil Bikin Penonton Emosi, dari Penindas hingga Pelakor
Baca: IU Rilis Lagu Celebrity, Langsung Puncaki Tangga Lagu Korea, All-kill!
Film tersebut sebelumnya menjadi salah satu film terlaris di tahun penayangannya.
"Confidential Assigment 2: International", ini siap memulai proses syuting.
Film Korea Selatan tersebut, dikabarkan akan memulai proes syuting pada Februari 2021.
"Confidential Assigment 2: International" diketahui telah menyiapkan cerita yang menarik bagi pemirsa.
Baca: 6 Soundtrack yang Ada di Drama Korea Mr. Queen dan Kini Jadi Hits Banget
Baca: Xiumin EXO Akan Menyumbangkan Suaranya untuk OST Drama Mr. Queen, Usai Kembali dari Wajib Militer
(TRIBUNNEWSWIKI.COM/Anindya Suci Pertiwi)