Informasi Awal #
TRIBUNNEWSWIKI.COM - Universitas Faletehan adalah sebuah institusi pendidikan berbentuk Perguruan Tinggi Swasta (PTS) yang terletak di Kota Serang, Banten.
Universitas Faletehan berdiri pada 7 Mei 1987.
Universitas Faletehan saat ini dipimpin oleh Rektor bernama Andiko Nugraha Kusuma, S.K.M., M.K.M.
Universitas Faletehan beralamat di Jl. Raya Cilegon KM. 06, Pelamunan Kramatwatu, Serang, Banten, Indonesia.
Universitas Faletehan berada di bawah naungan Yayasan Faletehan.
Sejarah #
Universitas Faletehan merupakan salah satu Perguruan Tinggi Swasta di indonesia yang berbentuk Sekolah Tinggi, dikelola oleh Dikti dan termasuk kedalam kopertis wilayah 4.
Kampus ini telah beridiri sejak 7 Mei 2001 dengan Nomor SK PT 65DO2001 dan Tanggal SK PT 7 Mei 2001, Sekolah Tinggi ini beralamat di Jalan Raya Cilegon KM 6 Pelamunan Kramat Watu, kabupaten/kota Serang, Provinsi Banten, Indonesia.
Baca: Universitas Islam Negeri Antasari (UIN Antasari Banjarmasin)
Visi dan Misi #
Visi Universitas Faletehan :
Menjadi perguruan tinggi Terkemuka dalam pengembangan sains dan teknologi di tingkat Global tahun 2044.
Misi Universitas Faletehan :
1. Menyelenggarakan pendidikan perguruan tinggi yang berkualitas.
2. Mengembangkan sains dan teknologi melalui penelitian dan pengabdian masyarakat yang inovatif sesuai kebutuhan masyarakat.
3. Mengembangkan tata kelola yang berlandaskan nilai-nilai kearifan lokal untuk menumbuhkan suasana akademik yang kondusif.
4. Mengembangkan jejaring kerjasama dengan berbagai lembaga, baik dalam maupun luar negeri.
Program Studi #
Berikut program studi di Universitas Faletehan :
Diploma (D3) :
Kebidanan
Keperawatan
Sarjana (S1) :
Manajemen
Pendidikan Bahasa Inggris
Teknik Informatika
Teknik Elektro
Teknik Arsitektur
Teknik Sipil
Teknik Industri
Keperawatan
Kebidanan
Kesehatan Masyarakat
Profesi :
Ners
Organisasi #
Struktur organisasi Universitas Faletehan :
Pimpinan Universitas
Rektor : Andiko Nugraha Kusuma, S.K.M., M.K.M.
Wakil Rektor I : Hj. Sri Rahayu, S.Kp., M.KKK
Wakil Rektor II : NS. Fatoni, S.Kep., M.Kep.
Wakil Rektor III : Hj. Titin Nasiatin, S.H., M.K.M
Kontak #
Universitas Faletehan :
Jl. Raya Cilegon KM. 06, Pelamunan Kramatwatu, Serang, Banten, Indonesia
Telepon/Fax : (0254) 232 729 / (0254) 230 054
Email : info@uf.ac.id
Informasi pendaftaran mahasiswa baru Universitas Faletehan
(Tribunnewswiki.com/Ris)
| Nama | Universitas Faletehan |
|---|
| Alamat | Jl. Raya Cilegon KM. 06, Pelamunan Kramatwatu, Serang, Banten, Indonesia |
|---|
| Google Map | google.co.id/maps/place/Universitas+Faletehan |
|---|
| Situs | uf.ac.id |
|---|
| Rektor | Andiko Nugraha Kusuma, S.K.M., M.K.M. |
|---|