Bawa Juventus Juara Piala Super Italia 2020, Cristiano Ronaldo Cetak Rekor Pemain Tertajam di Dunia

Penyerang Juventus Cristiano Ronaldo, resmi jadi pesepak bola tertajam di dunia setelah membawa timnya menaklukkan Napoli di final Piala Super Italia.


zoom-inlihat foto
naldo-rekordddd.jpg
Twitter @juventusfcen
Cetak satu gol di final Piala Super Italia 2020, Cristiano Ronaldo bawa Juventus juara dan lewati rekor Josef Bican.


TRIBUNNEWSWIKI.COM - Performa Juventus pada musim 2020-21 ini memang tak stabil.

Meski berhasil finis di peringkat pertama Grup G Liga Champions diatas Barcelona, performa Juventus di Liga Italia tak terlalu cemerlang.

Hingga pekan ke-18 Liga Italia, Juventus tercecer di peringkat kelima dengan poin 33, tertinggal 10 angka dari AC Milan yang bertengger di puncak.

Dengan performa compang-camping, Juventus berhadapan dengan Napoli dalam ajang Piala Super Italia 2020 atau Super Coppa Italia 2020 di Stadion Citta del Tricolore, Reggio Emilia, pada Rabu (20/1/2021) waktu setempat atau Kamis dini hari pukul 03.00 WIB.

Pertandingan Piala Super Italia sendiri mempertemukan juara Liga Italia dan Coppa Italia musim lalu.

Secara performa di Liga Italia, Juventus memang tak lebih baik dari Napoli yang kini berada di peringkat tiga klasemen.

Namun Juventus lebih diunggulkan dalam laga ini jika karena faktor sejarah mereka dalam gelaran Piala Super Italia dan hal ini terbukti pada hasil yang dicapai Cristiano Ronaldo dkk pada laga semalam.

Klub berjuluk Bianconeri tersebut telah memenangi ajang bernama asli Supercoppa Italiana ini sebanyak 8 kali pada 1995, 1997, 2002, 2003, 2012, 2013, 2015, dan 2018.

Adapun Napoli, yang kini dilatih sahabat dari Andrea Pirlo, Gennaro Gattuso baru dua kali meraihnya yaitu pada edisi 1990 dan 2014.

Juventus mendominasi laga dengan penguasaan bola mencapai 53 persen, dikutip dari laman resmi Lega Serie A. 

Baca: Walau Hampir Jadi Pemain Tertajam di Dunia, Ternyata Cristiano Ronaldo Masih Lemah di Tiga Hal Ini

Dari segi peluang, mereka menciptakan 10 tembakan dengan 3 mengarah ke gawang. 

Adapun Napoli mengkreasi 8 peluang dengan 3 di antaranya mengarah tepat ke sasaran. 

juventus jwarda
Juventus, sukses menjuarai Piala Super Italia 2020 setelah mengalahkan Napoli dengan skor 2-0 pada laga di Stadion Citta del Tricolore, Reggio Emilia, Rabu (20/1/2021) waktu setempat atau Kamis dini hari pukul 03.00 WIB.

Juventus akhirnya berhasil membuka keran gol pada menit ke-64 lewat aksi Cristiano Ronaldo dan penyerang Alvaro Morata pada menit-menit akhir laga.

Napoli punya peluang untuk merubah keadaan ketika keadaan masih unggul 1-0 untuk Juventus

Pada menit ke-79, kapten Napoli, Lorenzo Insigne mendapat kesempatan emas menyamakan kedudukan, namun tendangannya melebar.

Juventus pun sukses menjuarai Super Coppa Italia atau Piala Super Italia edisi kali ini.

Ada catatan khusus tersendiri untuk sosok Cristiano Ronaldo.

Pemain kelahiran Madeira, Portugal itu resmi menjadi pemain tertajam di muka bumi dengan mengoleksi total 760 gol di level klub dan internasional.

Mengutip dari Squawka, Ronaldo melampaui total gol Josef Bican (759) yang sebelumnya merupakan pencetak gol terbanyak di dunia.

Bican butuh waktu 20 tahun untuk mengumpulkan gol sebanyak itu (1931-1951).

Adapun waktu yang dihabiskan Ronaldo sedikit lebih singkat, yakni 19 tahun.

Sudah tancap gas sejak awal tahun

Di usia ke 35 tahun, ternyata tak menjadi halangan bagi Cristiano Ronaldo masih terus melanjutkan pencapaian rekor fenomenal.

Mengawali 2021, Ronaldo membuka tahun tersebut sangat cemerlang.

Cristiano Ronaldo menambah koleksi rekor terbaru ketika membantu klubnya, Juventus menjuarai Piala Super Italia 2020 dengan mengalahkan Napoli

Satu gol dari Cristiano Ronaldo mewarnai kemenangan 2-0 Juventus atas Napoli di Stadion Citta del Tricolore, Reggio Emilia, pada Rabu (20/1/2021) waktu setempat atau Kamis dini hari pukul 03.00 WIB.

Eks pemain Sporting CP itu menyumbang gol pembuka Si Nyonya Tua pada menit ke-64.

Torehan ke gawang Napoli sekaligus membawa Ronaldo kepada rekor baru yang prestisius.

Menurut data dari statistik sepak bola Squawka, Ronaldo kini melewati pencapaian Josef Bican sebagai pencetak gol laga resmi terbanyak di dunia.

Catatan 760 gol Ronaldo di level klub dan internasional telah membuat dirinua unggul dari Josef Bican (759).

Meski telah melewati rekor Josef Bican dan berpotensi besar menjadi pemain dengan catatan gol resmi terbanyak di dunia, Ronaldo diprediksi akan sulit memecahkan rekor-rekor gol lain.

Karena, meski sangat akrab dengan rekor, besar kemungkinan Ronaldo akan kesulitan untuk memecahkan rekor-rekor lain.

Berikut rekor-rekor yang sulit dipecahkan Cristiano Ronaldo :

Juara Piala Dunia

Potret kedekatan dua sekaligus dua legenda terbesar sepak bola sepanjang masa, Diego Maradona dan Pele.
Potret kedekatan dua sekaligus dua legenda terbesar sepak bola sepanjang masa, Diego Maradona dan Pele. (Twitter @freedarko)

Pele masih memegang rekor sebagai kolektor gelar Piala Dunia terbanyak dengan tiga kali menjadi juara bersama timnas Brasil (1958, 1962, dan 1970).

Bagi Ronaldo yang belum pernah sekalipun mencicipi podium juara dunia, menyamai pencapaian Pele adalah hal sulit dan nyaris mustahil karena terbatas usia.

Umur Ronaldo bakal menginjak 36 tahun saat Piala Dunia 2022 berlangsung di Qatar.

Baca: Hasil Autopsi: Maradona Alami Kesakitan Parah Berjam-jam Sebelum Meninggal, Dugaan Malpraktik?

Lalu ketika edisi berikutnya bergulir alias 2026, umur CR7 sudah 40 tahun.

Adapun umur Ronaldo saat Piala Dunia 2030 bergulir adalah 44 tahun.

Legenda besar lain seperti Diego Maradona pun sudah pernah merasakan menjadi juara Piala Dunia, ketika pemain sekaliber Ronaldo atau Messi hingga kini masih belum merasakan lah yang sama.

Rekor Ballon d'Or Messi

Lionel Messi dan enam Ballon d'Or yang ia menangkan.
Lionel Messi dan enam Ballon d'Or yang ia menangkan. (Twitter @francefootball)

Untuk urusan koleksi Ballon d'Or, Lionel Messi adalah rajanya, dibanding Ronaldo.

Megabintang Barcelona itu jadi satu-satunya pemain yang sanggup memenangi trofi Bola Emas selama empat tahun berturut-turut dari 2009 hingga 2012.

Bukan hal mudah bagi Ronaldo untuk mematahkan rekor Messi di usia yang sudah senja.

Hingga sekarang, pencapaian terbaik Ronaldo adalah menjadi juara dalam dua edisi beruntun (2013 dan 2014).

Secara total koleksi, Ronaldo pun baru mengoleksi lima buah, sedangkan Messi sudah memiliki enam Ballon d'Or.

5 gol kilat

Robert Lewandowski.
Robert Lewandowski. (Attila KISBENEDEK / POOL / AFP)

Kemahiran Ronaldo dalam menjebol gawang lawan memang tak perlu diragukan lagi.

Akan tetapi, mampukah dia bikin lima gol dalam waktu singkat di satu pertandingan?

Robert Lewandowski adalah pemegang rekor pencetak lima gol tercepat dalam sejarah sepak bola.

Catatan emas tersebut ditorehkan Lewandowski saat membantu Bayern Muenchen menggilas Wolfsburg 5-1 pada 22 September 2015.

Baca: Tak Terima Dikalahkan Cristiano Ronaldo, Pele Ngotot Jumlah Gol-nya Dicetaknya Lebih 1.000

Dia membutuhkan waktu hanya delapan menit dan 59 detik untuk menghujani gawang tim lawan dengan lima gol.

Ronaldo sendiri pernah memborong lima gol dalam satu pertandingan, yakni saat membantu Real Madrid membantai Granada dengan skor 9-1 pada 5 April 2015.

Namun, Ronaldo memerlukan 59 menit untuk mengumpulkan kelima gol tersebut.

(Tribunnewswiki.com/Ris)

Sebagian artikel tayang di Bolasport.com berjudul Hasil Piala Super Italia - Ronaldo Resmi Jadi Manusia Tertajam di Bumi, Juventus Taklukkan Napoli





Penulis: Haris Chaebar
BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

  • Film - Legenda Kelam Malin

    Legenda Kelam Malin Kundang adalah sebuah film drama
  • Film - Namaku Dick (2008)

    Namaku Dick adalah sebuah film drama komedi Indonesia
© 2025 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved